Scroll untuk membaca artikel
Dwi Bowo Raharjo | Yosea Arga Pramudita
Sabtu, 29 Mei 2021 | 17:27 WIB
Viral aksi maling motor di Kampung Babakan Bekasi.[Instagram/bekasi_24_jam]

SuaraBekaci.id - Dua unit sepeda motor milik seorang warga di Jalan Masjid Al Fatah Nomor 75 RT. 01 RW. 17, Rawalumbu, Kota Bekasi raib digondol maling. Peristiwa yang menyasar korban bernama Adi wijaya itu terjadi pada Sabtu, (29/5/2021) dini hari.

Wakapolsek Bekasi Timur, AKP Hotman Hutajulu mengatakan, dua unit kendaraan roda dua yang digondol itu adalah Honda PCX dan Honda Scoppy. Ditaksir, kerugian yang diderita korban mencapai Rp 30 juta.

Hilangnya dua unit sepeda motor itu diketahui saat korban hendak keluar rumah menuju masjid. Tak disangka, korban mendapati pintu pagar sudah dalam kondisi terbuka.

"Korban sekira jam 04:00 WIB berangkat ke masjid dan pintu pagar sudah dalam kondisi terbuka," kata Hotman kepada wartawan.

Baca Juga: Wanita Ngamuk Mobil Orang Parkir Ngawur di Depan Rumah, Sampai Dibuat Lecet

Hanya saja, korban tidak langsung mengecek dua unit sepeda motor miliknya. Diketahui, korban langsung bergegas menuju masjid.

Sepulang dari masjid, korban pun baru sadar kalau dua unit sepeda motornya benar-benar raib. Atas kejadian itu, korban langsung membuat laporan ke pihak kepolisian.

"Saat pulang dari Masjid korban barulah dicek, ternyata dua unit sepeda motornya telah hilang," sambung Hotman.

Atas kejadian itu, korban langsung membuat laporan ke pihak kepolisian. Tak lama berselang, polisi langsung melakukan pengecekan di lokasi kejadian dan mendalami laporan tersebut.

Baca Juga: Viral Video Rekaman CCTV Maling Motor Beraksi di Cikarang

Load More