SuaraBekaci.id - Stadion Patriot Candrabhaga di Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, kini dijadikan rumah sakit darurat (RSD) pasien Covid-19.
Kendati demikian, masih terdapat sejumlah warga yang berolahraga di stadion yang pernah dijadikan sebagai salah satu venue pada perhelatan Asian Games.
Salah satunya adalah Ade, warga Bekasi. Dia mengaku merasa aman berolahraga di Stadion Patriot Candrabhaga.
“Insya Allah di sini aman ya karena kan ruang terbuka dan lokasi RSD-nya juga terpisah jauh,” kata Ade, seorang warga Bekasi Barat kepada Ayojakarta -- jaringan Suara.com, Jumat (28/5/2021).
Warga lainnya, Maya juga menyampaikan hal senada. Dia mengaku rutin berlatih bulu tangkis di stadion ini.
Penerapan protokol kesehatan yang ketat, baik oleh diri sendiri dan petugas di sana, menjadi kunci utama.
“Kalau aku sih selalu ya bawa hand sanitizer, cuci tangan juga, dan yang bikin tenang karena ini ruang terbuka banget, bisa sekalian jemur badan,” ujarnya.
Terpisah, Kepala Bagian Humas Pemkot Bekasi Sajekti Rubiah menjelaskan bahwa protokol kesehatan secara ketat sudah diterapkan dengan maksimal sesuai standar yang berlaku.
"Setiap hari Senin dan Kamis sore area stadion selalu disemprot disinfektan, jadi bagi warga yang mau olahraga terbilang aman dan tidak perlu takut tertular virus," kata dia.
Baca Juga: Museum Dirgantara dan Antariksa Nasional AS Dibuka Kembali
"Pengelola stadion juga menyiapkan sarana penunjang prokes, seperti area cuci tangan," tambah Sajekti.
Dia menyatakan bahwa ruang isolasi pasien Covid-19 berada di sisi bagian tribun barat Stadion Patriot Cadrabhaga. Pintu keluar masuk dari ruang isolasi tersebut selalu dijaga petugas.
Sehingga, pasien tidak dapat keluar masuk secara sembarangan.
"Warga banyak yang olahraga di stadion, juga aparatur Pemkot Bekasi juga olahraga di sini tiap Selasa dan Jumat pagi," katanya.
Berita Terkait
-
KPK Periksa Eks Kajari Bekasi Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Ade Kuswara
-
KPK Ultimatum Nyumarno, Politisi PDIP Bekasi Didesak Bersaksi di Kasus Suap Bupati
-
Bupati Bekasi Ade Kuswara Ogah Bicara soal Dugaan Kasih Duit ke Kajari
-
KPK Buka Peluang Periksa Rieke Diah Pitaloka Terkait Kasus Ijon Proyek Bupati Bekasi
-
Resmi! Persija Jakarta Buang Satu Pemain Muda, Siapa?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74