SuaraBekaci.id - Sejumlah sepeda motor menerobos Pos Penyekatan Mudik di Karawang. Peristiwa tersebut terjadi di Pos Penyekatan Bundaran Kepuh, Kabupaten Karawang pada Sabtu (8/5/2021) dini hari.
Kapolres Karawang AKBP Rama Samtama Putra mengatakan para pemudik nekat melawan arus secara bersamaan untuk dapat melanjutkan perjalanannya.
"Pada saat pemudik memaksa melintas, dikarenakan jumlah personel yang tidak sebanding dengan jumlah pemudik (diperkirakan terdapat 500 pemudik) sehingga pemudik secara paksa melintas melingkar dengan cara melawan arus saat diperintahkan oleh petugas untuk putar balik," kata Rama saat dihubungi SuaraBekaci.Id, Sabtu (8/5/2021).
Kejadian tersebut terjadi pada tanggal 6 Mei 2021 pada pukul 00.05 WIB sampai dengan pukul 00.15 WIB. Hal ini, lanjut Rama, dikarenakan puncak arus mudik.
"Sabtu tanggal 08 Mei 2021 diprediksi sebagai puncak arus mudik kendaraan pemudik dari arah Jakarta yang melintas di Jalur Arteri Pantura dengan didominasi oleh kendaraan roda dua, tepat pada pukul 00.05 wib terjadi lonjakan arus pemudik yang melintas di bundaran kepuh," jelasnya.
Namun demikian, untuk pemudik yang dapat melewati Pos Penyekatan Bunderan Kepuh akan tetap diperiksa di Pos Penyekatan selanjutnya yang berada di Kabupaten Karawang.
"Sudah diantisipasi oleh Polres Karawang dengan menempatkan 3 Pos Sekat pada titik-titik berikutnya seperti Pos Sekat Bundaran Masari Klari, Pos Sekat Dawuan Cikampek dan Pos Sekat Jembatan Gamon Jatisari," jelasnya.
"Sehingga pemudik tetap akan diberlakukan screening dan dapat diputarbalikkan oleh petugas," lanjutnya.
Sebelumnya, beredar sebuah video yang bernarasikan ribuan pemudik lolos dari penyekatan. Video tersebut viral dan dibagikan sejumlah akun media sosial pada Sabtu (8/5/2021) pagi.
Baca Juga: Dua Hari Penyekatan Mudik, 32.815 Kendaraan Diputarbalik
Salah satu akun jejaring sosial instagram yang membagikan video tersebut yakni @viralciledug.
Dalam video yang diunggah nampak sejumlah motor yang melewati pembatas jalan. Selain itu, terdapat juga beberapa yang melintasi jalur lain.
Petugas yang berada di lokasi terlihat kewalahan menghalau pengguna jalan. Beberapa nampak menghalau dengan membawa pembatas jalan.
Kontributor : Imam Faisal
Berita Terkait
-
Korupsi Ratusan Juta, Kades di Karawang Tilap Dana Desa untuk Nyabu
-
Ironi, 4 Fakta Kasat Narkoba Polres Karawang Ditangkap Bareskrim karena Kasus Narkoba
-
Polisi Ditangkap Kasus Narkoba: Berulang, Ada yang Salah di Internal Polri
-
Siapa AKP ENM Kasat Narkoba yang Ditangkap Gegara Jualan Sabu?
-
Siapa AKP Edi Nurdin? Ditangkap Bareskrim Diduga Terlibat Sindikat Ekstasi
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Karung Pasir dan Bronjong Jadi Tameng Sementara Warga Bekasi
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung