Scroll untuk membaca artikel
Antonio Juao Silvester Bano
Kamis, 29 April 2021 | 08:45 WIB
Puluhan santri di Bekasi Keracunan Massal.[Ist]

SuaraBekaci.id - Pihak kepolisian dari Polsek Tambelang menyelidiki peristiwa puluhan santri di Bekasi keracunan massal. Demikian hal tersebut diungkapkan Kapolsek Tambelang AKP Shodirin.

Dia menyatakan, pihaknya telah mendatangi lokasi kejadian di Yayasan As-Shofiani Ahmadi yang berada di Desa Sukaringin, Kecamatan Sukawangi, Kabupaten Bekasi.

Selain itu, pihak kepolisian juga telah melihat korban keracunan massal tersebut. Kemudian, mengamankan barang bukti berupa sampel sisa makanan dan minuman yang dikonsumsi puluhan santri tersebut saat berbuka puasa.

"Tindakan kepolisian yaitu meminta keterangan saksi-saksi, mengamankan barang bukti (sisa makanan dan minuman), melakukan penyelidikan dan membuat laporan," ujarnya kepada SuaraBekaci.id pada Kamis (29/4/2021).

Baca Juga: Keracunan Massal Usai Buka Puasa Bersama di Masjid

Dia juga menyampaikan bahwa sejauh ini sudah terdapat 49 santri yang telah dinyatakan sembuh dan sudah dipulangkan. Kemudian, masih terdapat sebanyak 21 orang yang masih dalam penanganan medis.

Sebelumnya, puluhan santri di Bekasi mengalami keracunan massal usai buka puasa bersama pada Selasa (27/4/2021). Mereka merupakan santri di Pondok Pesantren Yatim Dhuafa dan Anak Terlantar Yayasan As-Shofiani Ahmadi yang berada di Desa Sukaringin, Kecamatan Sukawangi, Kabupaten Bekasi.

Load More