SuaraBekaci.id - Minum kopi telah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat Indonesia. Para penikmat kopi perlu mensiasati cara dan waktu yang tepat untuk mengkonsumsi kopi pada bulan suci Ramadhan.
Maka dari itu, terdapat tips minum kopi saat bulan puasa. Termasuk, saat sahur maupun saat berbuka.
"Memasuki bulan Ramadhan, masyarakat harus sedikit menyesuaikan rutinitas minum kopi mereka agar tidak mengganggu kenyamanan saat menunaikan ibadah puasa," kata CEO JumpStart Coffee, Brian Imawan dilansir dari AyoBandung.com -- jaringan Suara.com, Jumat (23/4/2021).
Tips pertama, minum kopi disarankan setelah makan sahur dan buka puasa, bukan sebelumnya. Hal itu dilakukan untuk mencegah asam lambung.
Dengan begitu, manfaat kafein dapat bekerja lebih tepat dan membuat hari lebih produktif.
Selanjutnya, menentukan jumlah wajar konsumsi kopi. Aktivitas berpuasa bisa menjadi salah satu sarana untuk mengatur konsumsi kopi harian yang wajar bagi tubuh, yakni cukup segelas saat sahur dan berbuka atau di salah satu waktu tersebut.
Menunggu waktu berbuka, minuman kopi maupun nonkopi yang telah dibeli sebaiknya disimpan dalam kulkas terlebih dahulu sembari menunggu waktu konsumsi.
Hal itu dilakukan untuk menjaga kualitas rasa dan membuat minuman tidak terkontaminasi suhu ruangan.
Masyarakat juga bisa membeli kemasan yang lebih besar berukuran satu liter untuk konsumsi beberapa kali dan mengurangi aktivitas belanja keluar rumah yang terlalu sering. Selain lebih praktis, bisa diminum bersama keluarga tercinta.
Berita Terkait
-
Bukan Cuma Bikin Melek, Ini 6 'Sisi Gelap' Kopi yang Jarang Kamu Sadari
-
Minum Kopi Pagi vs Malam: Efeknya Ternyata Beda Buat Badan, Kamu Tim yang Mana?
-
Anak Kopi Wajib Tahu! Berapa Sih Batas Aman 'Nyandu' Kafein Sehari Biar Nggak Berakhir Gemetaran?
-
Bukan Cuma Pisang Goreng, Ini 10 'Jodoh' Makanan Manis yang Bikin Kopimu Makin Nikmat
-
Dari Cangkir ke Komunitas: Cara Baru Menikmati Kopi di Era Keberlanjutan
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Usia 130 Tahun, Ini Capaian BRI dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Dua Penerjun Tewas di Pangandaran
-
Ribuan Buruh Jawa Barat 'Serbu' Jakarta: Tuntut KDM Batalkan Keputusan UMSK 2026
-
BRI Gelar Trauma Healing untuk Anak-anak Terdampak Banjir di Sumatera
-
KPK Panggil Eks Sekdis CKTR Bekasi, Jejak Suap Proyek Makin Jelas?