SuaraBekaci.id - Uang member EDCCash belum dikembalikan hingga kemarin, Senin (12/4/2021) malam. Meskipun pihak manajemen EDCCash disebut sempat berjanji akan mengembalikan uang member yang telah disetorkan untuk investasi online.
Kuasa Hukum Member EDCCash yang merasa tertipu Agus Supriyatno mengatakan, pada pertemuan sebelumnya pihak manajemen EDCCash berjanji untuk bertemu para member di Hotel Avenzel, Jalan Raya Kranggan, Jatisampurna, Kota Bekasi.
Namun, janji tersebut tidak dipenuhi pihak manajemen. Sehingga, member EDCCash yang sudah hadir kembali merasa kecewa.
"Pihak manajemen menjanjikan hari ini ada pertemuan untuk mengarah ke pencairan dari member-member yang dirugikan. Ternyata, di tempat yang disediakan di hotel avenzel. Kita ke sana ternyata di sana belum di-booking (tempat pertemuan oleh management EDCCash)," jelas Agus, Senin (12/4/2021).
Agus mengatakan, pihaknya akan terus menempuh jalur hukum sampai uang para member yang merasa tertipu dapat dikembalikan.
Hari ini, Selasa (13/4/2021), kuasa hukum dari para member dipanggil ke Polda Metro Jaya terkait dengan laporan yang telah dilayangkan pihakya.
Sebelumnya, Sabtu (10/4/2021) Agus Supriyatno mengatakan dirinya sudah menemui tim manajemen dari EDCCash. Hasilnya, pihak EDCCash berjanji mengembalikan uang para member pada Senin (12/4/2021).
"Saya sudah menemui pihak manajemen, mereka menjanjikan akan mengembalikan uang senin besok," jelasnya, Sabtu (10/4/2021).
Kasus ini sudah dilaporkan ke Polda Metro Jaya dengan nomor laporan LP / 1815 / IV / YAN.2.5 / 2021 / SPKT PMJ pada tanggal 5 April 2021 dengan terlapor atas nama ARY.
Baca Juga: Nasabah EDCCash Asal Bogor Rugi Miliaran Rupiah
Kontributor : Imam Faisal
Tag
Berita Terkait
-
BTC Bidik Ambang USD100.000, ETH dan XRP Kompak di Zona Hijau, Sinyal Bullish?
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Prediksi Harga Bitcoin dan Ethereum Tahun 2026 Menurut AI
-
Apa Itu Cryptojacking dan Bagaimana Cara Mencegahnya?
-
Kilas Balik Pasar Kripto Sepanjang Tahun 2025
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar