Scroll untuk membaca artikel
Antonio Juao Silvester Bano
Kamis, 01 April 2021 | 07:55 WIB
Ustaz Haikal Hassan.(Suara.com/Bagaskara)

SuaraBekaci.id - Ustaz Haikal Hassan menegaskan bahwa tidak ada konsep bunuh diri dalam Islam.

Ustaz Haikal Hassan menyampaikan hal itu melalui akun twitternya @haikal_hassan kemarin malam, Rabu (31/3/2021).

Haikal Hassan menyatakan bahwa hanya orang jahat yang membodohi orang awam untuk bunuh diri dengan iming-iming surga.

"Tidak ada konsep bunuh diri dlm ISLAM. Hanya org gila, jahat yg membodohi org awam dg iming2 surga. Mengapa tdk dirinya saja kalau hal itu benar?" demikian cuitan Ustaz Haikal Hassan.

Baca Juga: Pengamat: Teroris Perempuan Serang Mabes Polri Aksi Bunuh Diri

Dalam Islam, kata Ustaz Haikal Hassan, menghilangkan satu nyawa sama dengan membunuh seluruh manusia. Sebaliknya, menyelamatkan satu nyawa sama dengan menyelamatkan seluruh nyawa manusia.

Cuitan Ustaz Haikal Hassan.[Twitter/@haikal_hassan]

"Dalam Islam, menghilangkan 1 nyawa = membunuh seluruh manusia. Dan barang siapa menyelamatkan 1 nyawa = menyelamatkan seluruh nyawa manusia.Nabi Muhammad berpesan : “Cintailah apapun yg ada dibumi, niscaya kau akan dicintai oleh yang ada di langit" tulis pria yang juga dikenal dengan nama panggilan Babe Haikal.

Load More