SuaraBekaci.id - Mick Schumacher segera mengikuti jejak sang ayah untuk jadi pembalap di ajang Formula 1 musim 2021. Putra dari juara dunia tujuh kali Michael Schumacher itu akan merasakan debut pada akhir bulan ini.
Sebelumnya, Mick Schumacher telah merebut gelar juara Formula 2 pada musim 2020. Kemudian tahun ini naik kelas untuk tim Haas bersama pebalap Rusia, Nikita Mazepin di F1.
Dengan demikian, nama Schumacher akan kembali meramaikan ajang balapan paling bergengsi di dunia itu sejak Michael pensiun pada 2012, atau 30 tahun setelah debut impresif sang pebalap Jerman bersama tim Jordan pada Grand Prix Belgia 1991.
"Saya tidak pernah mengatakan membawa nama keluarga sebagai tekanan, dan saya sangat yakin saya tidak akan pernah mengatakan itu karena saya sangat senang membawa nama ini kembali ke Formula 1," kata Schumacher di acara peluncuran mobil tim Haas, seperti dikutip dari AFP.
"Saya sangat bangga dengan ini. Ini adalah dorongan bagi saya dan ini memberi saya motivasi setiap harinya untuk bekerja sebisa dan sekeras mungkin,'' imbuhnya.
Schumacher senior telah mengoleksi 91 kemenangan yang ia raih bersama tim Benetton dan Ferrari, dengan lima dari tujuh titel juara dunianya direbut ketika membela tim Italia itu.
Baru pada tahun lalu rekor jumlah kemenangan itu dilampaui oleh Lewis Hamilton, dan tahun ini Mercedes sedang mengincar gelar kedelapannya secara beruntun.
Schumacher (52) belum terlihat lagi di hadapan publik dalam tujuh tahun terakhir menyusul kecelakaan ski di pegunungan Alpen Prancis yang menyebabkan ia menderita cedera otak.
Sementara itu, Mazepin adalah putra dari bilyuner Dmitry Mazepin, direktur non-eksekutif perusahaan pupuk Uralkali asal Rusia yang menjadi sponsor utama tim Haas tahun ini.
Baca Juga: Siap Debut, Mick Schumacher Bangga Ikuti Jejak Sang Ayah di F1
Uralkali telah mengantongi kesepakatan berdurasi multi-tahun sebagai sponsor titel Haas, dengan mobil baru mereka VF-21 dibalut livery bertemakan bendera Rusia meski tim itu berasal dari Amerika Serikat.
VF-21 akan menjalani debut di trek pada hari pertama tes pramusim di Sirkuit Internasional Bahrain pada 12 Maret nanti.
Berita Terkait
-
Mercedes Siap Luncurkan Mobil Baru untuk Musim Formula 1 2026
-
Kalah 2 Poin Saja, Max Verstappen Tetap Bangga Meski Gagal Rebut Gelar Juara Dunia F1 2025
-
Lando Norris Kunci Gelar Juara Dunia Formula 1 2025
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
-
Siapa Hannah Schmitz? Wanita Inggris Otak di Balik Keajaiban Max Verstappen di F1
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi