SuaraBekaci.id - Mantan Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Max Sopacua menyebut bahwa Tim Satgas Covid-19 telah mendatangi lokasi Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di The Hill Hotel dan Resort Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang dan Sumatera Utara, Jumat (5/3/2021).
Max Sopacua mengatakan, Tim Satgas Covid-19 sudah melihat lokasi acara KLB Partai Demokrat.
Menurutnya, acara KLB Demokrat akan digelar dengan menerapkan protokol kesehatan yang cukup ketat. Para peserta KLB tetap diingatkan tetap memakai masker dan rajin mencuci tangan.
"Tim Satgas COVID juga tadi sudah datang untuk melihat di lokasi acara dan semuanya sudah sesuai prokes, " katanya dilansir dari Antara.
Baca Juga: Moeldoko Unggah Foto Jumatan, Publik: Ditunggu di Medan Jadi Ketua Demokrat
Dia mengatakan, saat ini persiapan kegiatan tersebut telah 99 persen dan hanya tinggal menunggu pembukaan.
Sebanyak 1.200 peserta diperkirakan akan hadir dalam KLB tersebut. Sebagian di antaranya bahkan disebut telah berada di arena KLB.
Max Sopacua juga mengajak kader Partai Demokrat yang mendukung KLB untuk tidak takut dipecat.
"Jangan takut dipecat, tidak bisa sembarangan memecat kader, semua ada prosedurnya," ujarnya.
Dia berharap agar kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar dan sesuai rencana.
Baca Juga: KLB Demokrat, Max Sopacua Sebut Moeldoko Calon Kuat Ketua Umum
"Mudah-mudahan semua berjalan dengan baik seperti yang kita inginkan. Artinya KLB ini semoga berjalan dengan lancar sehingga menghasilkan apa yang sesuai dengan yang kita inginkan, " katanya.(Antara)
Berita Terkait
-
Fit and Proper Test Capim di DPR, Purnawirawan Jenderal Polri Ini Sindir OTT KPK: Tukang Becak juga Bisa!
-
Sebut KPK Sekarang Problem Etiknya Banyak, Hinca Tanya Keberanian Capim KPK Setyo Singkirkan Pimpinan Bermasalah
-
Biografi Candra Kusuma, Anggota DPRD Bogor yang Viral Gara-gara Skandal Dibocorkan Anak
-
Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia, Anggota DPR Anita Jacoba Ditindak Partai Demokrat
-
Warga Klapanunggal Bongkar Aib Anggota DPRD Kabupaten Bogor, Candra Kusuma Soal Dugaan Perselingkuhan, Ini Buktinya!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa
-
Heri-Sholihin Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kota Bekasi Bisa Tembus 8 Persen, Begini Caranya
-
Penampakan Warung Kelontong Tempat Jualan Obat Terlarang di Bekasi
-
5 Hari Banjir Rob Rendam Desa Hurip Jaya Bekasi: 320 KK Jadi Korban
-
Kampanye Hitam di Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tempuh Jalur Hukum