SuaraBekaci.id - Sebanyak lima pasangan kepala daerah terpilih pada Pilkada Serentak 2020 di Jawa Barat akan dilantik besok, Jumat (26/2/2021).
Satu dari lima pasangan kepala daerah yang akan dilantik itu di antaranya Bupati dan Wakil Bupati Karawang terpilih, Cellica Nurrachadiana dan Aep Syaepuloh atau Cellica - Aep.
Sebanyak lima pasangan kepala daerah itu akan dilantik di Gedung Merdeka, Jalan Asia Afrika Kota Bandung, pada Jumat (26/2).
Berdasarkan informasi dari Humas Pemprov Jawa Barat, pelantikan lima pasangan calon kepala daerah terpilih dilakukan pukul 09.00 WIB.
"Kelima pasangan kepala daerah terpilih tersebut berasal dari Kabupaten Karawang, Sukabumi, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Indramayu dan Kota Depok. Rencananya (akan dilantik) di Gedung Merdeka, besok," kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat Setiaji, Kamis (25/2/2021).
Untuk menghindari kerumunan massa, Humas Pemprov Jabar akan menyiarkan langsung pelantikan tersebut secara live streaming melalui youtube Humas Jabar.
Lima pasangan tersebut yakni Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran 2020 terpilih, Jeje Wiradinata dan Ujang Endin Indrawan. Kemudian, Bupati dan Wakil Bupati Indramayu terpilih 2020 yakni Nina Agustina dan Lucky Hakim.
Selanjutnya, Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2020 Marwan Hamami dan Iyos Sumantr dan Bupati dan Wakil Bupati Karawang 2020 terpilih Cellica Nurrachadiana dan Aep Syaepuloh.
Serta, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok 2020 terpilih Mohammad Idris dan Imam Budi Hartono.(Antara)
Baca Juga: Biodata Omid Nazari, Mantan Pemain Persib Berdarah Iran-Filipina
Tag
Berita Terkait
-
Saddil Ramdani Rasakan Aura Positif Thom Haye, Mentalitas Eropa Jadi Pembeda Persib Bandung
-
Saddil Ramdani Intip Peluang Comeback ke Timnas Indonesia Era John Herdman
-
John Herdman Hubungi Langsung Gelandang Serang Muda, Jadi Andalan Timnas Indonesia?
-
Legenda Persib Bandung Berharap John Herdman Bisa Lebih dari Shin Tae-yong
-
Siapa Layvin Kurzawa? Bek PSG Dikabarkan ke Persib Bandung
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi