SuaraBekaci.id - Dua anggota Polda Jawa Tengah ditangkap terkait kasus narkoba. Keduanya berinisial K dan AA.
Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Iskandar menyatakan, kedua orang tersebut merupakan anggota Polda Jateng. Baik K maupun AA, diduga mengkonsumsi narkotika jenis sabu.
Kombes Pol Iskandar mengatakan, Polda Jateng berkomitmen akan menindak tegas kepada siapa pun yang menggunakan atau mengedarkan narkotika di wilayah hukum Jawa Tengah.
Dari menerangkan, dari tangan K polisi mengamankan barang bukti sabu-sabu seberat 0,7 gram. Sementara AA ditangkap bersama barang bukti 9 paket narkoba
Baca Juga: Penerapan Tilang Elektronik, Polda Jateng Pasang 26 Kamera Pemantau
"Saat ini sudah kita amankan dua pelaku pengguna narkotika, keduanya anggota Polda Jawa Tengah. Polda Jateng tidak pandang bulu kepada siapa pun baik anggota Polri maupun masyarakat terkait narkoba," katanya dilansir dari AyoJakarta.com -- jaringan Suara.com, Selasa (23/2/2021).
Dia menyampaikan, kasus tersebut masih dalam pengembangan karena diduga ada keterlibatan pihak lain.
“Anggota Polri ini sudah kita lakukan penahanan dan akan kita kembangkan dalam penyidikan, karena berdasarkan informasi yang kita terima, ini juga ada keterlibatan dengan pihak lain,” katanya.
Dia menyatakan, anggota kepolisian yang bertugas di wilalyah Polda Jateng dan terlibat narkoba akan dipecat.
"Perintah dari bapak Kapolda, tidak ada toleransi terkait narkoba bagi siapapun. Karena ini dapat merusak masa depan anak bangsa,” ujarnya.
Baca Juga: Polisi Jawab Kabar Soal Hasil Tes Rambut Jennifer Jill
Berita Terkait
-
Hasil Real Count Pilkada 2024 Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Jakarta, Siapa Unggul?
-
7 Cuitan Menohok usai Pilkada Jateng 2024: Parah- Tolong Selamatkan
-
Luthfi-Taj Yasin Unggul Hitung Cepat, PWNU Jateng Berharap Janji Ditepati
-
Kemenangan Ahmad Luthfi di Depan Mata, Netizen Kasihani Warga Jateng: Semoga Selamat
-
Keluarga Siswa SMK Semarang Tewas Ditembak Resmi Lapor Polisi Atas Dugaan Pembunuhan dan Penganiayaan
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
Terkini
-
BRI Tawarkan Progam Special BRIguna di HUT ke-129
-
BN Holik-Faizal Deklarasi Kemenangan Raih Suara 45,70 Persen di Real Count Pilkada Bekasi
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur