SuaraBekaci.id - Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja menyebut terdapat tujuh kecamatan yang banjir parah karena luapan sungai dan hujan dengan intensitas tinggi selama beberapa hari terakhir.
Eka Supria Atmaja mengatakan, tujuh kecamatan tersebut berbatasan langsung dengan sejumlah sungai yang melintas di Kabupaten Bekasi. Seperti, Sungai Cibeet dan Sungai Citarum.
Dia merinci, tujuh kecamatan tersebut yakni Kecamatan Cikarang Utara, Kecamatan Setu, Kecamatan Pebayuran, Kecamatan Tambun Selatan, Kecamatan Kedungwaringin, Kecamatan Muaragembong dan Kecamatan Cabangbungin.
"Kita sudah mengambil langkah-langkah, kita langsung memberikan mankanan siap makan dan kita upayakan mencari (mengevakuasi) sambil kita membuat tenda darurat. Tadi malam jam 6 memang instentstas (hujan) tinggi lagi di sekitar Pebayuran. Tadi pagi kurang lebih jam 5 tanggul jebol sehingga ada sekitar 140 kk lebih dievakuasi," kata Eka Supria Atmaja kepada SuaraBekaci.id, Minggu (21/2/2021).
Eka Supria Atmaja menyatakan, Pemkab Bekasi memastikan bahwa pihaknya berupaya melakukan penanganan maksimal kepada warga Kabupaten Bekasi yang terdampak banjir.
"Pemkab Bekasi memastikan warga terdampak banjir akan kita lakukan penanganan maksimal. Kita memang sudah kita persiapkan terkait dengan semuanya, dan ketika bencana datang kita sudah siap semua," tuturnya.
Poltikus Partai Golkar ini berharap agar semua warga dapat tertangani dengan baik dan banjir dapat segera surut.
"Semua sedang berjalan (penanganan) dan mudah-mudahan banjirnya cepat surut," tandasnya.
Berikuta data banjir Bekasi pada Sabtu (20/2/2021):
Baca Juga: Desa Sumberurip Terendam Banjir, Ini Kata Bupati Bekasi
- Tambun Selatan genangan air 50-150 cm
- Cibitung genangan air 50-150 cm
- Setu genangan air 50-150 cm
- Cikarang Selatan genangan air 50-70 cm
- Cikarang Pusat genangan air 50-150 cm
- Cibarusah genangan air 50-80 cm
- Cikarang Utara genangan air 50-150 cm
- Sukawangi genangan air 40-60 cm
- Muaragembong genangan air 40 cm
- Serang Baru genangan air 50-70 cm
- Cikarang Timur genangan air 50-150 cm
- Cikarang Barat genangan air 50-100 cm
- Babelan genangan air 50-60 cm
- Sukakarya genangan air 50-70 cm
- Tambun Utara genangan air 50-80 cm
- Kedungwaringin genangan air 80-150 cm
- Pebayuran genangan air 80 cm
Berita Terkait
-
KPK Periksa Sekretaris Camat dan 5 Direktur Swasta dalam Kasus Korupsi Bupati Bekasi
-
Tragedi Utang di Bekasi: Teman Lama Tega Habisi Nyawa MDT, Jasad Dibuang di Kuburan
-
Lingkaran Setan Suap Bupati Bekasi, KPK Panggil 5 Bos Proyek dan Sekcam Sekaligus
-
Semua Gerak-gerik Ayah Bupati Bekasi Dikuliti KPK Lewat Sopir Pribadi
-
KPK Duga Anggota DPRD Kabupaten Bekasi Terima Uang Rp600 Juta dari Kasus Suap Ijon Proyek
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar