SuaraBekaci.id - Waspada banjir untuk warga di sekitar Sungai Cileungsi, Kabupaten Bogor dan Kali Bekasi. Peringatan dini banjir Bekasi itu diumumkan Komunitas Peduli Sungai Cileungsi Cikeas (KP2C).
Ketua KP2C Puarman mengatakan saat ini Tinggi Muka Air di Sungai Cileungsi sudah mencapai 580 centimeter.
"TMA P2C sudah mencapai 580 cm dan diperkirakan akan segera melintas," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima Suarabogor.id, Senin (8/2/2021).
Hal itu kata Purnama, dimungkinkan Sungai Cileungsi dan Kali Bekasi akan berpotensi mengirim air lebih banyak dan menyebabkan banjir.
Baca Juga: Banjir Kiriman Bogor Bikin Puluhan Warga Bekasi Mengungsi
Meski begitu, warga diharapkan tidak panik dan terus mengikuti informasi terkini kondisi Pertemuan Sungai Cileungsi dan Cikeas.
"Tidak perlu panik, mari ikuti update info KP2C dengan kewaspadaan yang terukur dan terarah dan lakukan evakuasi mandiri," ucapnya.
Sementara itu, Bupati Bogor, Ade Yasin mengimbau kepada masyarakat yang tinggal di sekitaran aliran sungai agar tetap waspada.
Sebab, saat ini intensitas hujan sejak Minggu (7/2/2021) hingga siang ini masih berlangsung.
"Mengingat intensitas hujan yang semakin tinggi, saya mengimbau warga yang tinggal di sekitaran Sungai Cileungsi, Cikeas, Cidurian, Cianten, Cisadane, Cibeet dan Ciliwung untuk bersiaga menghadapi banjir," singkatnya kepada Suarabogor.id.
Baca Juga: Banjir Kiriman dari Bogor Rendam 14 Wilayah di Bekasi
Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi
Berita Terkait
-
Jasad 7 ABG Tewas di Kali Bekasi Positif Etanol Plus Bahan Kimia Jenis Ini
-
Misteri 7 Mayat ABG di Kali Bekasi Terungkap: Tawuran Gagal Berujung Tewas Mengambang
-
Kesaksian Korban Selamat Kasus 7 Mayat ABG di Kali Bekasi: Tim Perintis Tabrak Kami
-
Tujuh Jasad Remaja Di Kali Bekasi Teridentifikasi, Lima di Antaranya Anak Di Bawah Umur
-
ABG yang Tewas di Kali Bekasi Dimakamkan Malam Ini, Keluarga Penuh Tanda Tanya
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
Pilgub Jabar: Warga Kota Bekasi Dibayar 200 Perak Lipat dan Sortir Kertas Suara
-
Review Airpods Pro: Headset Super Canggih yang Cocok untuk HP Apa Saja
-
Daftar Nama Korban Luka dan Hilang Akibat Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi
-
Publikasi BRI: Ekspansi Bisnis UMKM pada Triwulan III 2024 Melambat
-
Debat Pilkada Bekasi: BN Holik-Faizal Dorong Kolaborasi Industri untuk Kesejahteraan Warga