SuaraBekaci.id - Gundukan makam misterius yang diduga ada jasad bayi di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Dusun Sugihwaras, Mojokerto, Jawa Timur akhirnya dibongkar.
Pembongkaran makam dilakukan oleh petugas dari tim forensik Rumah Sakit Bhayangkara Pusdik Gasum Porong Sidoarjo atas permintaan warga, pada Minggu (17/1/2021) dini hari.
Kepala Dusun atau Kadus Sugihwaras, Sampiro mengatakan, pembongkaran dilakukan tim forensik bersama Polsek Kutorejo untuk melakukan penyelidikan mengenai misteri makam berukuran kecil yang diduga bayi.
"Yang boleh masuk dalam makam hanya 8 orang petugas, saya dan petugas yang lain di luar area makam," ujarnya sebagaimana dilansir Suarajatimpost.com (jaringan Suara.com).
Sementara itu, Kapolsek Kutorejo AKP Hery Susanto, saat dikonfirmasi, membenarkan adanya kegiatan pembongkaran makam tersebut.
"Betul tadi malam sekira pukul 00:30 wib dilakukan pembokaran makam," kata Hery.
Dirinya menambahkan, hal ini dilakukan guna mempermudah petugas dalam menguak perkara yang meresahkan masyarakat selama ini.
Sementara itu, Ipda Agus Setiaman, Kanit Reskrim Polsek Kutorejo juga menjelaskan, pihaknya akan terus mendalami masalah tersebut. "Sementara masih dalam penyeledikan," jawabnya singkat melalui pesan singkat.
Sebelumnya, sebuah makam yang diduga jasad bayi di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Dusun Sugihwaras, Desa Sampangagung, sempat gegerkan warga setempat. Pasalnya, tak ada warga yang tahu siapa yang dimakamkan di kuburan dengan tanah terlihat masih basah itu.
Baca Juga: Terkenal Suka Membunuh, Makam Kaisar China dari 146 Masehi Ditemukan
Berita Terkait
-
5 Desa di Kabupaten Mojokerto Terendam Luapan Banjir Sejumlah Sungai
-
Ngeyel! Penjual STMJ di Depan Polres Mojokerto Dihukum Seperti Ini
-
Gubernur Khofifah Perluas Dari 11 Menjadi 15 Daerah Terapkan PPKM di Jatim
-
Ribut di Jalanan Mojokerto, Sopir Truk Tewas Usai Digosok Minyak Angin
-
Petualangan Bogel Bawa Kabur Anak Orang Lewat FB Berakhir di Mojokerto
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74
-
BRI dan Kemenpora Bekali Atlet SEA Games 2025 dengan Literasi Keuangan untuk Masa Depan
-
Apresiasi Prestasi Indonesia Raih Posisi Runner-Up SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Nasional
-
Ini Alasan Polda Metro Jaya Tidak Tahan dr Richard Lee