SuaraBekaci.id - Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak jatuh di Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1/2020). Capt Awan, pilot pesawat tersebut merupakan warga Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Capt Afwan tinggal di Perumahan Bumi Cibinong Endah, Blok A3, Jalan Sukahati, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat bersama istri dan anaknya.
Berdasakan pantauan Suarabogor.id, tampak terlihat sejumlah warga berdatangan memberikan doa kepada pihak keluarga Capt Afwan.
Ketua RT setempat, Agus Pramudio mengatakan, sampai saat ini pihaknya masih menunggu kabar dari pihak Sriwijaya Air.
Ia mengaku, mengetahui kabar bahwa pesawat yang ditumpangi Capt Afwan hilang kontak atau jatuh dari warganya setelah mendapatkan informasi dari media.
"Ini rumahnya pak kapten pilot yang dari berita itu yang di pesawat Sriwijaya Air. Sampai saat ini belum dapat kabar, saya tahu dari ibu-ibu di sini saja," katanya saat ditemui di lokasi kediaman rumah Capt Afwan, Sabtu (9/1/2021) malam.
Sosok Capt Afwan atau sering disebut Haji Afwan baik dan selalu bergaul dengan masyarakat di Perumahan Bumi Cibinong Endah.
"Beliau baik dan santun orangnya, kalau di sini sering dipanggil pak Haji Afwan. Kadang-kadang kalau ada arisan dengan warga sering gabung," imbuhnya.
Capt Afwan tinggal di Perumahan Bumi Cibinong Endah sudah lama dengan istrinya dan tiga anaknya yang merupakan perempuan semua.
Baca Juga: Kakak Beradik Asal Tanah Datar Sumbar Penumpang Sriwijaya Air yang Terjatuh
"Tinggal di sini sudah lama sama istri, anak tiga perempuan semua sama pembantu satu. Sudah lama tinggal di sini pokoknya," jelasnya.
"Anaknya usianya sekitar belasan ya yang paling gede, pokoknya yang udah gede itu SMP, terus ada SD dan yang paling kecil TK," sambungnya.
Saat mendengar bahwa Capt Afwan merupakan salah satu pilot di pesawat Sriwijaya Air terjatuh tersebut sangat kaget.
"Saya dengar pertama kaget, sedih juga ya. Soalnya orangnya baik, kita berdoa terbaik pokoknya, sambil menunggu informasi," tukasnya.
Berita Terkait
-
Wamendagri Ribka Haluk Kawal Langsung Penerbangan Perdana Maskapai Sriwijaya Air ke Wamena
-
Profil Hendry Lie: Kekayaan, Bisnis dan Kasus Hingga Jadi Tersangka Korupsi Timah
-
Skandal Timah! Bos Sriwijaya Air Hendry Lie Dibekuk Kejagung, Berawal dari Singapura
-
Berapa Kekayaan Hendry Lie? Aset Vila Bernilai Puluhan Miliar Disita Kejagung
-
Dari Singapura untuk Perpanjang Paspor, Kejagung Ciduk Tersangka Kasus Timah Hendry Lie di Bandara Soetta
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74