SuaraBekaci.id - Politikus Partai Gerindra Fadli Zon ramai jadi perbincangan gegara akun twitternya @fadlizon menyukai video porno. Kemarin, Rabu (6/1/2021), akun twitter Fadli Zon langsung diserbu warganet.
Wakil Ketua Umum Gerindra Habiburokhman angkat bicara mengenai hal tersebut.
"Ya itu musibah untuk Bang Fadli, mungkin tidak sengaja kepencet tombol like," kata Habiburokhman kepada Suara.com, Kamis (7/1/2021).
Dia mengaku tak paham teknis hingga rekan separtainya itu menyukai tautan video porno tersebut.
Tapi, dia memperkirakan kalau tindakan tersebut mungkin disebabkan karena ada pihak-pihak yang sengaja mengirimkan tautan video porno ke Fadli Zon. Lalu, Fadli Zon tidak sengaja menyukai tautan yang dikirim.
"Bisa jadi ada yang sengaja kirim link itu ke beliau, siapa yang tahu? Zaman sekarang ada aja orang yang mau melakukan apa saja demi mempermalukan seterusnya," ujarnya.
Sebelumnya, politikus Gerindra, Fadli Zon jadi bulan-bulanan warganet hingga jadi trending topic Twitter Indonesia Rabu malam (6/1/2020) setelah akun Twitternya tertangkap basah me-like video porno di media sosial tersebut.
Sejak Rabu sore tagar #FadliZonJubirBokep berada di puncak daftar topik paling trending di Twitter Indonesia. Malam ini tagar tersebut sudah dicuitkan lebih dari 8000 kali.
Tidak hanya tagar tersebut, akun resmi Fadli Zon juga menjadi sasaran ejekan serta sindiran publik di Twitter, meski banyak juga akun yang menyerang itu diduga kuat sebagai akun bodong.
Baca Juga: Teddy PKPI Semprot Fadli Zon: Selama Jadi DPR Ngapain Aja? Nonton Drakor?
"Maap bang @fadlizon, saya mau husnuzon positip thinking sama abang.. akun abang ngelike twit bokep. mungkin abang pakai admin, coba ditegur adminnya bang.. masak akun anggota DPR RI dipake ngelike akun bokep.. terima kasih," tulis Abu Janda atau Permadi.
Fadli Zon jadi salah satu politisi yang kerap berkomentar di media sosial Twitter dan sangat efektif memanfaatkan media sosial tersebut sebagai alat komunikasi dengan publik.
Hingga kini belum ada keterangan terkait insiden memalukan ini. Adapun like akun Twitter Fadli pada video porno itu sudah dihapus dan dengan demikian konten dewasa itu pun hilang dari lini massanya.
Berita Terkait
-
Fadli Zon Lagi Viral, Koleksi Motornya Bikin Tercengang
-
Teddy PKPI Semprot Fadli Zon: Selama Jadi DPR Ngapain Aja? Nonton Drakor?
-
Olok-olok Risma Soal Blusukan, Fadli Zon Diskak Gus Mis
-
Bawa Nama Jokowi, Denny Siregar Sentil Fadli Zon Like Video Bokep
-
Selain Fadli Zon, 2 Politikus PKS Juga Tertangkap Basah Like Video Porno
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar