SuaraBekaci.id - Gymnastiar Rafsanjani, remaja berusia 18 tahun tewas mengenaskan setelah sepeda motor yang dikemudikannya menabrak pohon di Jalan Ahmad Yani, Pisangan Baru, Jakarta Timur, Rabu (6/1/2021) pagi. Diduga, kecelakaan tunggal itu karena Gymnastiar hilang kendali saat berkendara.
Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Timur, AKP Teguh Achrianto mengatakan, bahwa peristiwa itu terjadi sekira pukul 05.00 WIB.
Saat itu, korban mengemudikan sepeda motor jenis Yamaha Mio Soul nomor polisi AG-3899-VAE datang dari arah selatan menuju utara melalui Jalan Ahmad Yani. Kemudian usai lepas dari jembatan Jatinegara kendaraan korban oleng.
"Oleng ke kiri menabrak pohon yang mengakibatkan meninggalnya pengemudi Kendaraan sepeda motor Yamaha Mio Soul nomor polisi AG-3899-VAE," kata Teguh dalam keterangannya, Rabu (6/1/2021).
Usai oleng dan menabrak pohon, Gymnastiar tewas seketika di tempat kejadian. identitasnya terungkap berdasarkan kartu identitas, korban merupakan warga Kampung Sumur RT.01/RW.10, Klender, Duren Sawit, Jakarta timur.
"Korban masih berstatus sebagai pelajar atau mahasiswa," katanya.
Peristiwa ini sempat viral di media sosial instagram, salah satu yang mengunggah kejadian tersebut akun @warung_jurnalis. Dalam unggahan terlihat korban sedang berupaya dievakuasi dari TKP. Korban kemudian dikabarkan dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo atau RSCM.
Berita Terkait
-
Saklar Kotor Penyebab Lampu Sepeda Motor Tak Bersinar
-
Lampu Sepeda Motor Kurang Terang? Coba Cari Penyebabnya di Daftar Ini
-
10 Sebab Lampu Sepeda Motor Kurang Terang, Spare Part Kudu Standar Pabrik
-
Terbawa Arus Pantai Cibobos Sawarna, Pemuda Jakarta Timur Tewas
-
Minibus Terbalik di Sungai Dharmasraya: Sopir Patah Tulang, IRT Luka-luka
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi