SuaraBekaci.id - Konsol game terbaru Sony, Playstation 5 atau PS5 sudah bisa dipesan secara resmi di Indonesia pada Jumat (18/12/2020). Salah satu gerai yang menjual gawai ini secara resmi adalah Urban Republik, anak usaha Erajaya.
Sesuai dengan pengumuman resmi dari Sony Interactive Entertainment Singapore Private Limited (SIES) pada November, harga PS5 Digital Edition di Indonesia adalah Rp 7,3 juta, sedangkan harga PS5 Ultra HD Blu-ray akan dijual dengan harga Rp 8,8 juta.
"PlayStation 5 telah menjadi salah satu produk gaming yang paling ditunggu oleh para gamers di Indonesia. Kami bangga dapat berpartner dengan SIES dan menjadi salah satu jaringan ritel terpilih untuk peluncuran konsol game terbaru ini," kata Direktur Erajaya Group, Djohan Sutanto.
Baik PS5 Digital Edition maupun yang versi drive disk Ultra HD Blu-ray, keduanya sudah dapat dipesan melalui program pre-order yang akan berlangsung mulai hari ini hingga tanggal 21 Januari 2021 secara online yakni melalui situs urbanrepublic.id.
Baca Juga: Dear Gamers, PS5 Sudah Bisa Dipesan Mulai Hari Ini di Indonesia
Konsol game tersebut juga dapat dipesan secara offline di empat outlet Urban Republic, antara lain UR Gandaria City Mall, UR Sumarecon Mall Serpong, UR Grand Indonesia dan UR Trans Studio Mall Cibubur.
Urban Republic juga menghadirkan aksesori-aksesoris yang diluncurkan bersamaan dengan konsol PS5 seperti DualSense Wireless Controller (stand alone) dengan harga Rp 1,269 juta, PULSE 3D wireless headset dengan dukungan audio 3D dan wireless dengan harga Rp 1,699 juta.
Ada pula Charging Station, untuk mengisi daya DualSense Wireless Controllers, seharga Rp 499.000. Lalu HD Camera dengan harga Rp 999.000, Media Remote, untuk menavigasi film dan layanan streaming dengan mudah, dihargai Rp 499.000. [Antara]
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa
-
Heri-Sholihin Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kota Bekasi Bisa Tembus 8 Persen, Begini Caranya
-
Penampakan Warung Kelontong Tempat Jualan Obat Terlarang di Bekasi
-
5 Hari Banjir Rob Rendam Desa Hurip Jaya Bekasi: 320 KK Jadi Korban
-
Kampanye Hitam di Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tempuh Jalur Hukum