Viral Video Pengangkut Jenazah Lewat di Tengah Pesta Pernikahan, Publik: Diingatkan Jodoh dan Kematian Sudah Ditentukan

Viral di media sosial saat pesta pernikahan warga yang berlokasi di halaman sebuah rumah dikagetkan dengan kedatangan rombongan pengakut jenazah.

Galih Prasetyo
Sabtu, 16 Juli 2022 | 19:11 WIB
Viral Video Pengangkut Jenazah Lewat di Tengah Pesta Pernikahan, Publik: Diingatkan Jodoh dan Kematian Sudah Ditentukan
Rombongan Pengakut Jenazah Lewat di Tengah Pesta Pernikahan (Instagram @kabarnegri)

SuaraBekaci.id - Viral sebuah video memperlihatkan suasana pesta pernikahan yang tiba-tiba menjadi tegang karena lewatnya rombongan pengakut jenazah.

Ya, sebuah video langka menjadi viral di media sosial saat pesta pernikahan warga yang berlokasi di halaman sebuah rumah dikagetkan dengan kedatangan rombongan pengakut jenazah.

Dalam video yang diunggah akun @kabarnegri, tertulis narasi bahwa para pengakut jenazah itu melewati pesta pernikahan yang tengah digelar.

"Rombongan pengantar jenazah ke kuburan tersebut benar-benar lewat di karpet merah, di tengah-tengah tamu undangan resepsi pernikahan tersebut," tulis narasi dalam video tersebut.

Baca Juga:Viral Warganet Keluhkan Harga Jajanan di Lapangan Samber Metro: Harga Bintang 5 Rasa Kaki 5

Sontak saja video ini pun membuat publik banyak memberikan ragam komentar.

"Sama sama saling menghormati," tulis akun @mas***

"Kayak langsung diingetin. Jodoh dan kematian udah ditentukan," tambah akun lainnya.

"Zaman sekarang kog sudah tdk ada rasa saling menghormati,empati,menghargai,semuanya sdh hilang!! Miris liatnya, kenapa INDONESIAKU sekarang jadi begini???," tanya netizen lainnya.

Ada juga netizen yang menyebut bahwa kejadian itu menjadi resiko saat pesta pernikahan digelar di jalan umum.

Baca Juga:Viral Pengguna ATM Antre Lama Hingga Setengah Jam, Alasan di Baliknya Bikin Terenyuh

"Yaa resiko hajatan dijalan gituLahhh,"

"biarkan netizen yg menilai ..selanjut yg meng-upload baik buruknya kena juga imbasnya," tambah akun @sya***

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini