Politikus Senior Golkar Fahmi Idris Meninggal Dunia

Kabar duka ini disampaikan oleh anak Fahmi Idris, Fahira Idris

Galih Prasetyo
Minggu, 22 Mei 2022 | 11:42 WIB
Politikus Senior Golkar Fahmi Idris Meninggal Dunia
Tokoh senior Partai Golkar, Fahmi Idris. [Dok Golkar]

SuaraBekaci.id - Politikus senior partai Golkar, Fahmi Idris meninggal dunia. Kabar duka ini disampaikan oleh anak Fahmi Idris, Fahira Idris lewat akun Twitter pribadinya.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Telah berpulang ke Rahmatullah. Ayah saya, Bpk Prof. Dr. H. Fahmi Idris bin Idris Marah Bagindo @fahmiidris1. Wafat jam 10.00 wib di ICU RS Medistra," tulis Fahira di akun @fahiraidris, Minggu (22/5/2022).

Menurut Fahira Idris, jenazah Fahmi Idris akan di semayamkan di Rumah Duka, Mampang Prapatan IV Nomor 20, Jakarta Selatan.

"Akan di semayamkan di Rumah Duka, Mampang Prapatan IV Nomor 20, Jakarta Selatan," lanjutnya.

Baca Juga:Fahmi Idris Meninggal Dunia

"Rencana disemayamkan di Tanah Kusir jam 13.00 wib. Mohon dimaafkan Ayah Fahmi Idris jika selama hidup memiliki salah dan khilaf,"

Fahmi Idris lahir 20 September 1943. Fahmi merupakan putra dari pasangan perantau Minangkabau. Ayahnya Haji Idris Marah Bagindo.

Fahmi lulus dari Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia pada tahun 1969.

Pada tahun 1984, Fahmi bergabung dengan Partai Golkar. Ia langsung ikut berkampanye bersama Ali Moertopo dan Abdul Latief di Sumatra Barat. Pada tahun 1998-2004, ia menjabat sebagai Ketua DPP Golkar di Jakarta.

Fahmi Idris menikah dengan Kartini, putri seorang ulama terkenal asal Banjar, Hasan Basri. Dari pernikahannya ia dikaruniai dua orang putri Fahira Fahmi Idris dan Fahrina Fahmi Idris.

Baca Juga:Menpora Apresiasi Disertasi Fahmi Idris dalam Ujian Promosi Doktor Ilmu Filsafat UI

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini