Calo Berkeliaran di Stadion, Tiket Babak Semifinal Cabang Sepak Bola SEA Games 2021 Dijual dengan Harga Selangit

Harga tiket yang dijual calo mencapai 3,5 hingga 5 juta Dong atau setara dengan Rp 3.200.000

Galih Prasetyo
Kamis, 19 Mei 2022 | 14:07 WIB
Calo Berkeliaran di Stadion, Tiket Babak Semifinal Cabang Sepak Bola SEA Games 2021 Dijual dengan Harga Selangit
Logo SEA Games 2021. [Antara]

SuaraBekaci.id - Jelang pertandingan babak semifinal cabang sepak bola SEA Games 2021 antara Timnas Vietnam U-23 vs Malaysia U-23 di Stadion Viet Tri, Kamis (19/5/2022), calo tiket mulai bermunculan.

Mengutip dari laporan media Vietnam, Danviet, sejumlah calo tampak menawarkan harga tiket pertandingan Vietnam vs Malaysia di pinggir jalan.

"Dibanding hari-hari sebelumnya, hari ini 19 Mei, jelang semifinal sepak bola putra SEA Games ke-31 antara Vietnam U-23 dan Malaysia U-23, harga tiket cenderung turun. Namun, untuk beli tiket di pasar gelap, penggemar harus rogoh kocek jutaan Dong," tulis media Vietnam itu.

Calo Tiket di SEA Games 2021 (Danviet)
Calo Tiket di SEA Games 2021 (Danviet)

Harga tiket yang dijual calo mencapai 3,5 hingga 5 juta Dong atau setara dengan Rp 3.200.000 untuk stan A dan B.

Baca Juga:Big Match di Semifinal SEA Games, Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Thailand

Sedangkan untuk di stan C dan D, tiket yang dijual calo mencapai angka 2,3-2,7 juta Dong atau setara dengan Rp 1.728.000

Para penggemar Vietnam kesulitan untuk mendapatkan tiket menonton. Hal ini lantaran pembelian tiket secara online melalui link resmi sudah ditutup.

Selain pertandingan babak semifinal SEA Games 2021 antara Malaysia U-23 vs Vietnam U-23, pada sore ini juga berlangsung pertandiingan timnas Indonesia U-23.

Pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Thailand U-23 di Thien Truong Stadium pada sore nanti, Kamis (19/5/2022) pukul 16:00 WIB.

Baca Juga:Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia U-23 Diisi Generasi Emas di SEA Games 2021, tapi Tak Ditakdirkan Juara

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini