Termasuk Bawang, Harga Sejumlah Bahan Pokok di Bekasi Naik Jelang Ramadhan

"Jadi kalo barangnya kosong otomatis naik, kalo barangnya nyampe banyak turun," jelasnya.

Ari Syahril Ramadhan
Jum'at, 25 Maret 2022 | 11:55 WIB
Termasuk Bawang, Harga Sejumlah Bahan Pokok di Bekasi Naik Jelang Ramadhan
ILUSTRASI - Giarto sedang mengecek ketersediaan bawang putih di relokasi Pasar Johar Semarang. Rabu (16/03/22). [Suara.com/Anin Kartika]

SuaraBekaci.id - Harga sejumlah bahan pokok di Pasar baru bekasi terpantau mengalami kenaikan jelang bulan suci Ramadhan.

Dari pantauan, beberapa barang pokok yang mengalami kenaikan di Pasar Baru antara lain adalah bawang putih.

"Bawang putih dari sananya Rp 27 ribu per kilo, jual di sini Rp 32 ribu per kilo," ungkap Yusniati (47) seorang pedagang di pasar baru, Jumat (25/3/2022).

Sebelumnya kata dia, harga modal bawang putih per kilogramnya berada di angka Rp 20 ribu per kilogram.

Baca Juga:Bank Indonesia Minta Waspada Uang Palsu Jelang Ramadhan 2022

Ia menyayangkan kenaikan harga tersebut. Pasalnya kata dia, pembeli menurun sejak harga naik.

Yusniati menilai kenaikan harga tersebut juga dikarenakan kendala waktu dalam pendistribusian bahan pokok tersebut ke pasar.

"Katanya kalo kemarin ada hambatannya di jalan tol, macet jadi gak sampe barangnya ke sini. Jadi kalo barangnya kosong otomatis naik, kalo barangnya nyampe banyak turun," jelasnya.

Terlepas dari kenaikan harga beberapa bahan pokok, harga cabai justru mengalami penurunan.

"Ada seminggu lah. Cabai keriting sempat di Rp 70 ribu per kilo, cabai rawit merah sampai Rp 80 ribu per kilo. Kalo sekarang mah udah turun Rp 50 ribuan per kilo," tutur Yusniati.

Baca Juga:4 Deretan Minuman Segar untuk Takjil Buka Puasa, Mana Favoritmu?

Pedagang lain juga merasakan hal yang sama. Roy (23) menilai harga bahan pokok belum stabil.

"Lagi pada naik-naiknya harga sekarang," ujarnya.

Roy juga menilai kenaikan harga bahan pokok tidak hanya di komoditas bawang putih.

"Yang naik juga sekarang pare, sekarang harga pare Rp 14 ribu, sebelumnya di Rp 14 ribu," ungkapnya.

Ia berharap harga kebutuhan pokok bisa kembali stabil.

Kontributor : Rendy Rutama Putra

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini