Pendamping NMAX, Yamaha Siapkan Keluaran Terbaru 'Force'

Motor ini cocok disandingkan dengan Yamaha NMAX lantaran memiliki kapasitas mesin yang sama.

Lebrina Uneputty
Jum'at, 08 Oktober 2021 | 10:55 WIB
Pendamping NMAX, Yamaha Siapkan Keluaran Terbaru 'Force'
Yamaha Force 155. (rideapart.com)

SuaraBekaci.id - Yamaha menyiapkan keluaran terbaru pendamping Yamaha NMAX bernama Yamaha Force.

Dilansir dari Greatbiker,Yamaha Force akan dirilis pertama pada 13 Oktober 2021 di Taiwan.

Motor ini cocok disandingkan dengan Yamaha NMAX lantaran memiliki kapasitas mesin yang sama.

Dari sisi tampilan, memang Yamaha Force sedikit lebih sporty dibandingkan dengan NMAX. Bisa disebut mirip dengan Yamaha Aerox 155.

Motor ini tetap menggunakan fitur canggih terkini milik Yamaha yakni teknologi Valve Variable Actuation atau sering disingkat VVA.

Yamaha Force 155. (rideapart.com)
Yamaha Force 155. (rideapart.com)

Teknologi ini berfungsi untuk mengoptimalkan torsi mesin pada tiap tingkat kecepatan.

Selain itu, fitur melimpah juga disematkan pada motor ini, salah satunya penggunaan lampu LED pada bagian depan.

Motor ini juga sudah menggunakan suspensi belakang monosok back link.

Namun hingga saat ini belum terlihat detail dari spesifikasi mesin motor ini. Mungkin Yamaha akan mengumumkan saat rilis yang akan dilakukan Oktober 2021 mendatang.

Akankah motor ini akan dirilis di Indonesia di masa depan? Kita tunggu saja update terbaru-nya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini