- Kepolisian Jakarta Pusat menangani kasus nenek pencuri 16 potong baju pria di Pasar Tanah Abang, Jumat (9/1).
- Kejadian pencurian bermula saat karyawan toko curiga melihat barang dagangan menonjol pada Rabu (7/1) siang.
- Mediasi menghasilkan kesepakatan: pelaku membayar tujuh potong baju dan mengembalikan sisanya sembilan potong.
SuaraBekaci.id - Kepolisian menangani kasus seorang nenek yang mencuri 16 baju pria di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Jumat (9/1) sore sekitar pukul 15.00 WIB.
"Kami menerima laporan dan tim kami melakukan cek TKP kejadian seorang nenek yang melakukan pencurian viral di media sosial," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Reynold Hutagalung di Jakarta, Sabtu (10/1).
Reynold mengatakan, pada Rabu (7/1) siang sekitar pukul 11.00 WIB, saat itu saksi sedang bekerja sebagai karyawan toko.
Kemudian, dia curiga terhadap pengunjung karena barang dagangan yang ada di tumpukan menonjol.
"Kemudian setelah didekati ternyata diduga pelaku sudah mengambil baju sebanyak 16 potong dengan cara dimasukkan ke dalam baju gamis," katanya.
Kemudian, baju itu terjatuh dan langsung diketahui saksi sebagai penjaga toko.
Selanjutnya diduga pelaku dibawa ke Pos RW 04 Jati Baru, Kampung Bali, Tanah Abang, untuk dimediasi dengan pemilik toko.
Dari hasil mediasi, pemilik toko meminta untuk dibayar semua barang yang sudah diambil.
Tetapi pelaku hanya menyanggupi membayar tujuh potong dengan nominal Rp1.225.000.
Baca Juga: Terbongkar! Aksi Pencurian Mobil di Kawasan Industri Cikarang Libatkan Karyawan
"Untuk yang sembilan potong dikembalikan lagi ke pemilik toko," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74