SuaraBekaci.id - Kekerasan pada wanita hingga kini masih jadi isu yang belum terpecahkan. Korban dari kasus kekerasan pun sering kali enggan melapor karena takut dengan ancaman pelaku.
Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun Twitter alias X heraloebss. Pada video CCTV berdurasi 1 menit 21 detik itu, terlihat seorang wanita yang mendapat kekerasan dari mantan suami sirinya.
Kejadian ini terjadi di sebuah tempat laundry di Bekasi Utara pada Sabtu (2/9/2023) sore. Dalam video itu, terlihat seorang wanita yang sedang bekerja menata pakaian.
Ia tiba-tiba ditendang oleh mantan suami sirinya tanpa alasan yang jelas. Saat itu, ada seorang pria yang melihat kejadian tersebut, namun memutuskan untuk pergi.
Mantan suami siri terlihat mengangkat telepon tetapi sambil menendang wanita tersebut. Ia juga melayangkan pukulan meski wanita itu tampak sudah ketakutan.
Bahkan, pria tersebut melemparkan setrika ke arah tubuh wanita itu. Ia juga beberapa kali memukul tubuh wanita tersebut dengan kursi plastik.
Tendangan, pukulan, lemparan barang, dan makian diterima oleh wanita tersebut tanpa perlawanan. Disebutkan bahwa wanita itu takut melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib karena diancam oleh sang mantan suami sirinya.
"Seorang Perempuan di siksa oleh mantan suami sirinya tanpa alasan yang jeas. Sang perempuan menolak lapor polisi karena takut diancam oleh mantan suami sirinya," tulis akun heraloebss pada cuitannya.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti bahkan turut berkomentar.
Baca Juga: Ngaku Alami Kekerasan Seksual, Arawinda Kirana Justru Dituding Tak Konsisten
"Begitu banyak kekerasan bisakah komunitas RT/RW membantu dan membawa ke polisi pelaku?" Tanya Susi Pudjiastusi di kolom balasan.
Warganet lain pun ikut berkomentar. "Sadis banget itu orang, setan aja minder lihat kesadisannya," ujar warganet ini.
"Tinggal tunggu polisi turun tangan bentar lagi, ciut itu mantan suaminya," tulis warganet lain di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (1/9/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 360 ribu kali di Twitter alias X.
Berita Terkait
-
Wajah Istri Disayat Pakai Pisau Cutter, Teror Mantan Pacar Suami ke Rindu Utami: 'Ntar Gue Kerjain Lu'
-
Puluhan Siswa jadi Korban, Kesakian Warga Rempang Batam: Polisi Arahkan Tembakan Gas Air Mata ke Sekolah-sekolah
-
Ngamuk Gegara Cemburu, Wajah Istri Disayat Mantan Pacar Suami Pakai Pisau Cutter: Saya Lagi Tidur
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Bercerai
-
Kritik Pedas PDIP: Mengapa KPK Kejar Rieke Diah, Tapi Kasus Rp2,7 Triliun 'SP3'
-
BRI Visa Infinite Perkuat Layanan Nasabah Prioritas dan Private dengan Beragam Premium Benefits
-
Projo Setuju Gubernur Dipilih DPRD, Siapa Diuntungkan?
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan