SuaraBekaci.id - Ratusan remaja di Bekasi terpaksa harus berurusan dengan aparat kepolisian setelah berniat ingin melalukan sahur on the road.
Tim perintis dari Polres Bekasi Kota membubarkan ratusan remaja yang berada di Jalan Letnan Arsyad, kelurahan Kayuringin, Kota Bekasi pada Selasa (28/3) dinihari WIB sekitar pukul 03:00 WIB.
Polisi membubarkan ratusan remaja ini setelah mendapat laporan dari masyarakat. Menurut keterangan dari Ipda Iswahyudi, masyarakat melaporkan ada 250 sampai 300 remaja berada di kawasan tersebut.
Masyarakat yang melaporkan menyebut bahwa aktivitas ratusan remaja ini mengganggu karena membangunkan orang sahur secara berlebihan.
Selain itu menurut Ipda Iswahyudi, aktivitas ratusan remaja ini juga timbulkan kegaduhan dan keriuhan serta ganggu pengguna jalan yang tengah melintas di jam tersebut.
Bahkan ratusan remaja ini juga menyalakan flare serta petasan dan menabuh drum.
Dari video yang diunggah akun Bekasi24jam--jaringan Suara.com, terlihat ratusan remaja tanggung dikumpulkan aparat kepolisian.
Pihak polisi menghimbau ratusan remaja ini untuk pulang ke rumah masing-masing.
"Tidak hanya berlebihan, mereka juga menyalakan flare, petasan dan bass drum sehingga petugas mengimbau untuk kembali kerumah masing-masing agar tidak terjadi hal hal yang kontra produktif serta mengganggu kenyamanan masyarakat," tulis unggahan akun Bekasi24jam.
Baca Juga: Tegas! Polres Cimahi Melarang Sahur On The Road di Bandung Barat dan Cimahi
Berita Terkait
-
Tegas! Polres Cimahi Melarang Sahur On The Road di Bandung Barat dan Cimahi
-
Ahmad Sahroni: Sahur On The Road Lebih Banyak Mudaratnya
-
Nekat Gelar Sahur On The Road, Polda Jabar Akan Lakukan Hal Ini!
-
Polisi Larang dengan Tegas Sahur on The Road Selama Ramadhan di Bogor
-
Polisi Larang Sahur on The Road Selama Ramadhan di Bogor
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar