
SuaraBekaci.id - Mochamad Iriawan alias Iwan Bule (Ibul) telah melepas massa jabatanya sebagai ketua umum (Ketum) PSSI. Pasca tak lagi memimpin PSSI, Iwan Bule digadang-gadang bakal maju di Pilgub Jawa Barat (Jabar) 2024.
Dukungan kepada Ibul untuk maju di Pilgub Jabar 2024 mulai terlihat di sejumlah titik di kota Bekasi. Sejumlah spanduk bertuliskan dukungan agar Ibul jadi orang nomor satu di Jawa Barat.
Spanduk yang berukuran kurang lebih 200x80 tersrbut bertuliskan, "Bersama-sama Membangun Jawa Barat," tulis spanduk yang terpasang di persimpangan lampu merah Universitas Islam 45 (Unisma), Kota Bekasi.
Terkait banyaknya spanduk dukungan kepada dirinya di Kota Bekasi, Ibul mengatakan bahwa hal tersebut sudah dipasang oleh simpatisannya.
Baca Juga: Terlihat Akrab dengan Petinggi PAN, Iwan Bule Bakal Maju Pilgub Jabar Bareng Desy Ratnasari?
"Iya yang pasang teman-teman yang simpati pada saya," kata Iwan Bule saat dikonfirmasi, Minggu (19/02/2023).
Ibul pun menegaskan bahwa dukungan diberikan warga Jabar untuk maju di Pilgub. Ia pun mengaku siap jika kepercayaan diberikan warga untuk gantikan Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jawa Barat.
"Apabila rakyat memerintahkan saya selaku kontstituen. Saya siap melayani rakyat Jabar," kata Iwan Bule.
Beberapa waktu lalu, Iwan Bule saat masih mengemban tugas sebagai Ketum PSSI sudah pernah mengatakan kesiapannya untuk jadi Gubernur Jawa Barat.
"Gubernur itu jadi atas dukungan rakyat sebagai pemegang konstituen. Kalau suatu saat konstituen memerintahkan, saya sebagai Bhayangkara harus siap, di mana pun ditempatkan saya siap," kata Iwan di Kota Cimahi pada 25 Agustus 2022.
Baca Juga: Deretan Kegagalan Iwan Bule Selama Menjabat Ketum PSSI
"Saya orang Jawa Barat, kedua karena saya pernah jadi Kapolda 2,5 tahun, ketiga karena saya pernah dibesarkan di sini, dan pernah jadi Pj Gubernur," tambahnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Beredar Foto Ridwan Kamil dan Lisa Mariana Main Kartu UNO, Diragukan Keasliannya
-
KPK Periksa Ridwan Kamil Dalam Waktu Dekat, Ini yang Bakal Dikulik Penyidik di Korupsi Bank BJB
-
Lisa Mariana Minta Dibayar Rp 150 Juta Sekali Podcast di Pablo Benua, Endingnya Bikin Dongkol
-
Disebut Ayah dari Anak Lisa Mariana, Rivelino Wardhana Kasih Rp 1 Miliar untuk yang Bisa Buktikan
-
Hotman Paris Beberkan Trik untuk Lisa Mariana Agar Ridwan Kamil Mau Tes DNA
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Gyukatsu Kyoto Katsugyu Hadir di Tangsel: Sensasi Daging Lumer di Mulut, Autentik Kyoto!
-
Sengketa PSU Siak Berlarut-larut: Jangan sampai Nafsu Berkuasa Merusak Sosial Ekonomi
-
Diisi Tokoh Top Dunia! Danantara Masih Mandul, Tajinya Belum Terlihat
-
Sosok Mbok Yem, 'Penjaga' Gunung Lawu dan Warungnya yang Legendaris
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
Terkini
-
Terjebak Kobaran Api! Ibu dan Anak di Jatiasih Tewas, Saksi Dengar Suara Ini
-
Dari CS ke Pahlawan UMKM, Kisah Inspiratif Mantri BRI Berdayakan Pengrajin Gerabah di Lombok
-
BRI Berdayakan 14,4 Juta Pengusaha Wanita, Bukti Komitmen Hadirkan Kesetaraan Gender
-
Masih Misteri! Bau di Bekasi Bukan Berasal dari Kebocoran Gas
-
Ada Apa di Bekasi? Bau Aneh Bikin Geger, Tri Adhianto Buka Suara