SuaraBekaci.id - Juventus vs PSG menjadi salah satu partai menarik di matchday terakhir grup H Liga Champions 2022-23. Pertandingan Juventus vs PSG akan berlangsung di Allianz Stadium, Kamis (3/11/2022).
Bagi tuan rumah, partai melawan PSG sebenarnya sudah tidak berpengaruh untuk mereka. Juventus sudah dipastikan gagal lolos dari babak fase grup. Tapi ini soal harga diri.
Sementara di kubu PSG, pertandingan melawan Juventus tentu saja cukup penting meski mereka sudah lolos dari grup H. Apalagi bagi Lionel Messi.
Pertandingan melawan Juventus bagi Lionel Messi ialah misi untuk memecahkan rekor pribadi. La Pulga begitu julukannya saat ini telah mencetak 4 gol dan 3 assist untuk PSG di Liga Champions.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Champions Malam Ini Real Madrid vs Celtic dan Juventus vs PSG di SCTV
Torehan ini menjadi catatan terbaik Lionel Messi di babak fase grup Liga Champions sejak musim 2018-19. Messi terakhir mampu menorehkan 10 gol dan 2 assist di babak fase grup Liga Champions pada musim 2016-17.
Setelahnya, Messi selalu gagal memberikan lebih dari 3 asisst di babak fase grup Liga Champions. Pertandingan melawan Juventus tentu saja menjadi misi bagi pemain Argentina itu bisa mencetak lebih dari 3 asisst di babak fase grup Liga Champions.
Sebelumnya, Messi juga torehkan catatan ciamik musim ini Ligue 1. Pada laga PSG vs Troyes yang berlangsung pada Sabtu 29 Oktober 2022 di Parc des Princes, Messi cetak satu gol dan satu assist.
Dari catatan ESPN, satu gol dan satu asisst Messi pada laga PSG vs Troyes membuat ia kini melewati capaian dari legenda Brasil, Pele.
Saat ini Lionel Messi mencetak 1120 gol dan assist sebagai seorang pemain. Angka itu melewati catatan Pele dengan 1126 gol serta assist.
Baca Juga: Juventus Gagal Lolos ke 16 Besar Liga Champions, Allegri: Saya Marah
Menariknya dari 8 laga terakhir bersama PSG musim ini, Messi juga mampu mencetak 8 gol dan 7 assist.
Jika dibanding dengan rivalnya, Cristiano Ronaldo, Messi musim ini juga semakin terdepan.
Messi dari 16 pertandingan di semua kompetisi mampu mencetak 12 gol dan 13 assist. Sementara Ronaldo di Manchester United makin melempem.
Ronaldo dari 13 laga yang dilakoni di semua kompetisi hanya mencetak 3 gol dan 1 assist.
Fakta menarik Juventus vs PSG:
- PSG hanya mampu meraih 1 dari 7 pertandingan terakhir melawan Juventus (M1 S0 K6).
- Juventus kerap kebobolan minimal 2 gol dalam 5 dari 6 pertandingan terakhir di Liga Champions.
- Juventus meraih 7 kali kemenangan di semua kompetisi musim ini.
- PSG belum terkalahkan di semua kompetisi musim ini.
- PSG selalu mencetak minimal 3 gol dalam 3 pertandingan terakhir di semua kompetisi.
- PSG hanya mampu catatkan 1 kali cleansheet dalam 11 laga terakhir di Liga Champions.
- Juventus selalu menang dengan mencetak minimal 3 gol dalam 3 pertandingan kandang di semua kompetisi.
Berita Terkait
-
Tendang Real Madrid, Mikel Arteta Pede Arsenal Lawan PSG di Semifinal
-
Tumbangkan Bayern Munich, Simone Inzaghi Puji Mental Juara Pemain Inter Milan
-
Real Madrid Gagal Remontada dari Arsenal, Carlo Ancelotti Bahas Masa Lalu
-
Profil Seongnam FC, Klub Baru Shin tae-yong Bukan Ecek-ecek Langganan Juara Liga Champions
-
Real Madrid vs Arsenal: Carlo Ancelotti Jawab Spekulasi Pemecatannya Jika Tersingkir
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Perang Tarif AS-China, Guru Besar Binus Bekasi: Dunia Pendidikan Harus Lebih Adaptif
-
BRI Kembali Dipercaya Urus Living Cost Haji 2025: Sediakan Riyal Miliaran Rupiah
-
Resmi Jabat Ketua Umum PERBANAS 20242028, Hery Gunardi Siap Perkuat Industri Perbankan Nasional
-
Satpam RS Mitra Keluarga Bekasi Dianiaya Secara Brutal, Ini Ancaman Hukuman untuk Tersangka
-
Lewat Pendanaan KUR BRI, Suryani Sukses Jadi Pejuang Ekonomi Keluarga yang Naik Kelas