SuaraBekaci.id - Lesti Kejora telah mencabut laporan kasus Kekerasan dalam Rumah Tangga atau KDRT yang dilakukan oleh suaminya, Rizky Billar.
Dengan keputusannya tersebut banyak netizen yang kecewa dan marah hingga memberikan tanggapan ketus pada akun sosial medianya masing-masing. Tak terkecuali emak-emak yang satu ini.
Dilansir dari akun Instagram @insta_julid ada seorang emak-emak yang memberikan tanggapannya soal kejadian yang menimpa Lesti Kejora melalui rekaman video.
Dalam video yang berdurasi singkat tersebut, emak-emak itu mengungkapkan rasa kesal dan marah kepada Lesti Kejora karena Rizky Billar telah menyakiti pelantun Sekali Seumur Hidup itu.
“Lesti, kamu hebat kaya, punya duit, dan punya karir. Jangan bikin malu seorang wanita. Aku sudah kecewa kepada suami, makanya aku sakit hati kamu disakiti oleh si Billar. Jadi aku sudah 8 tahun tidak dinafkahi lahir batin, aku bisa menghidupi anakku. Aku pun wanita dan kamu juga wanita, aku bisa menghidupi 3 anakku tanpa suami. Sedangkan kamu punya karir, masak menangis gara-gara Billar.” ungkapnya dalam rekaman video yang diunggah ulang oleh akun Instagram @insta_julid pada Jumat (14/10/2022).
Menurutnya Rizky Billar hanya peduli dengan karirnya dan ingin terkenal di layar kaca.
“Dia punya karir karena kamu. Dia gak cinta sama kamu, dia hanya ingin karirnya hidup di televisi. Dan cuman cinta dengan karirmu.”tambahnya.
Seperti yang diketahui, Lesti Kejora memilih berdamai dengan suaminya Rizky Billar dan mencabut Laporan Polisi atau LP yang dibuat di Polres Metro Jakarta Selatan.
Keputusan ini dibuat Lesti Kejora karena lebih mengutamakan anak. Padahal, Rizky Billar telah ditetapkan sebagai tersangka pada Rabu (12/10/2022) lalu.
Baca Juga: Terciduk, Ternyata Isa Zega Jenguk Rizky Billar, Jadi Saksi Lesti Kejora Cabut Laporan
"Alasannya anak saya. Karena mau bagaimanapun suami saya, bapak dari anak saya," kata Lesti didampingi tim penasihat hukumnya di Mapolres Metro Jaksel hari ini, Jumat (14/10/2022).
Menurutnya, Rizky Billar telah menyesali perbuatannya dan juga sudah meminta maaf kepada keluarga atas tindakan KDRT tersebut.
"Beliau juga sudah mengakui perbuatan dan meminta maaf pada saya dan keluarga bapak saya. Keluarga saya sangat begitu memaafkan perbuatan suami saya. Harapannya tidak akan terulang lagi," uangkapnya.
Kontributor : Rifka
Berita Terkait
-
Terciduk, Ternyata Isa Zega Jenguk Rizky Billar, Jadi Saksi Lesti Kejora Cabut Laporan
-
Lesti Kejora Sebal Rumah Tangganya dengan Rizky Billar Dicampuri: Kalian Sok Tahu!
-
Lesti Kejora Tak Masalah Kehilangan Penggemar Daripada Rizky Billar, Warganet: Lu Besar karena Fans
-
Alasan Cabut Laporan dan Maafkan Rizky Billar, Lesti Kejora: Bapak dari Anak Saya
-
Lesti Kejora Minta Jangan Campuri Urusannya, Langsung Dibalas: Lu Besar Karena Netizen
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74