SuaraBekaci.id - Selebgram Karin Novilda atau yang lebih dikenal Awkarin unggah foto saat dirinya menjalani ritual Melukat di Bali.
Di akun Instagram barunya, @narinkovilda, Awkarin membagikan potret-potretnya saat melukat di Ubud pada Sabtu (23/7/2022).
"Kerap kali orang yang sudah dilukat oleh Bu Desak mendapatkan perubahan dalam diri yang signifikan, ya singkatnya seperti jauh lebih baik secara pikiran & jiwanya," tulis narasi di unggahan Awkarin itu seperti dikutip dari matamata.com--jaringan Suara.com
Ditegaskan oleh Awkarin, bahwa ia menjalani ritual melukat yang ia jalani memang karena keinginannya sendiri.
"Gue melakukan melukat karena gue itu suka mendalami kegiatan-kegiatan spiritual. Dan melukat ini adalah salah satu experience yang ingin aku coba sebagai salah satu milestone perjalanan spiritualku,"
Di unggahan aktivitas yang ia lakukan, Awkarin juga memberi pesan menohok untuk warganet yang masih memberikan komentar miring terkait ritual yang ia jalani tersebut.
"Hey guys kepercayaan masing-masing ya, jangan jadi ngejelekin budaya & agama lain dong," komentar Awkarin di postingannya sendiri.
Dikutip dari berbagai sumber, ritual melukat adalah upacara pembersihan pikiran dan jiwa secara spiritual dalam diri manusia.
Upacara ini dilakukan secara turun-temurun oleh umat Hindu hingga saat ini. Pensucian secara rohani artinya menghilangkan pengaruh kotor/klesa dalam diri.
Baca Juga: Jalani Melukat di Bali, Awkarin Kena Nyinyir Warganet: Lebih Baik Salat
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang