SuaraBekaci.id - Pihak kepolisian kota Bern lewat akun Twitter resmi mereka mengupdate terkait proses pencaian anak Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz yang hilang terseret arus Sungai Aare sejak Kamis (26/5/2022) lalu.
Mengutip Suara Bekaci dari unggahan akun @PoliceBern, Selasa (31/5/2022), petugas kepolisian mengatakan bahwa proses pencarian secara ekstensif terus dilakukan sampai saat ini.
"Pencarian ekstensif sedang berlangsung di sepanjang aliran sungai, baik di dalam dan di pinggir sungai," tulis akun @PoliceBern pada Senin (30/5) malam waktu setempat.
Ditambahkan oleh mereka bahwa pihak kepolisian sampai saat ini menggunakan semua sumber daya untuk bisa menemukakn Eril.
"Kami menggunakan patroli kaki, kapal, drone & penyelam. Area pencarian telah ditenukan sebelumnya berdasarkan kondisi sungai,"
Sementara itu, Wali Kota Bern Alec Van Graffenried pada hari ini bertemu dengan Ridwan Kamil Ridwan Kamil dan menyampaikan simpati mendalam atas hilangnya Emmeril Kahn Mumtadz
“Mayor Graffenried menyampaikan dukungan optimal dalam upaya pencarian Saudara Eril,” menurut keterangan tertulis KBRI Bern, Selasa.
Dalam perjumpaan yang sama pada Senin (30/5) tersebut, Ridwan Kamil beserta istri Atalia juga bertemu dengan Heinrich, penduduk Bern yang pada saat kejadian turut membantu adik perempuan Eril dan temannya naik ke daratan setelah berenang, sesaat sebelum Eril hanyut terbawa arus sungai.
KBRI Bern mendapatkan kabar hilangnya Eril di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss, pada Kamis (26/5) pukul 11.24 waktu setempat.
Baca Juga: Momen Pilu Ridwan Kamil Dipeluk Heinrich, Warga Swiss Penyelamat Adik Eril di Sungai Aare
Sejak hari itu, pencarian terus dilakukan oleh tim SAR yang melibatkan unsur polisi, polisi maritim, pemadam kebakaran sebagai pilot drone, serta didukung pemerintah Bern.
“Upaya pencarian intensif telah berlangsung dan terus dilanjutkan,” kata KBRI Bern.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Karung Pasir dan Bronjong Jadi Tameng Sementara Warga Bekasi
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung