SuaraBekaci.id - Nama Farhat Abbas belakangan ini menjadi perhatian publik usai ikut campur dalam persoalan keluarga mendiang Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah.
Polemik warisan yang ditinggalkan pun tak luput dikomentari oleh Farhat Abbas.
Bahkan, mantan suami Nia Daniati itu sampai mengandai-andai soal kematian putra semata wayang almarhum, Gala Sky.
“Sekarang Galanya kalau meninggal dalam usia kecil, dia kan meninggalkan harta buat siapa?” ujar Farhat Abbas, mengutip dari HerStory -jaringan Suara.com, Kamis (19/05/2022).
Harta tersebut menurutnya akan jatuh ke pihak keluarga Vanessa Angel dan keluarga Bibi Andriansyah.
“Ya buat ahli warisnya. Buat keluarga dari bapaknya dan keluarga dari ibunya,” sambung Farhat.
Dengan demikian, Farhat pun menyebut jika Doddy Soedrajat masih memiliki hak atas harta yang dimiliki oleh Gala Sky.
“Berarti Doddy kan masih ada hak,” tuturnya.
Lebih lanjut, Farhat menilai polemik yang berlarut-larut ini tak akan terjadi jika Gala Sky turut wafat dalam kecelakaan yang menewaskan kedua orangtuanya pada 4 November 2021 lalu.
Baca Juga: Haji Faisal Telusuri Dalang di Balik Hilangnya Akun Instagram Vanessa Angel
“Kalau dia pergi bersama keluarganya gak akan begini kejadiannya,” ucap Farhat Abbas.
Berkat pernyataanny itu, Farhat Abbas pun dikecam oleh sejumlah netizen yang menganggap dirinya telah mendoakan buruk seorang anak yatim-piatu.
"Ini jd kaya ngarepin org biar meninggal ya allah masa iya warisan nya dr cucu bukan kake nya yg ngewarisin gak bgt si pemikirannya," komentar netizen.
"Serem bgt kubu sana, anak sehat walafiat masih diandai2 mati, gila gila ngarepin warisan sampe segitunya.." sahut yang lain. "Cucu mana ada nurunin harta buat kakek, kalau anak iya," imbuh netizen. "Saudara bukan apa bukan, dia yg ribed ngomongin hartanya gala.." sindir netizen
Berita Terkait
-
Haji Faisal Telusuri Dalang di Balik Hilangnya Akun Instagram Vanessa Angel
-
Haji Faisal Bolehkan Doddy Sudrajat Bertemu Gala, Tapi Kalau Ajak Jalan-Jalan Nanti Dulu
-
Doddy Sudrajat Tak Perlu Risau, Haji Faisal Tegaskan Tak Selamanya Tinggal di Rumah Gala
-
6 Anak Artis Malu dengan Kelakuan Orangtua, Farhat Abbas Dikomplain 2 Putranya
-
Farhat Abbas Perkenalkan Doddy Sudrajat Sebagai Sultan Bali, Disebut Akan Jadi Aktor
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74