SuaraBekaci.id - Perumahan Mekarsari, Desa Mekarsari, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi akhirnya berhasil menangkap seorang pemuda terduga begal payudara yang meresahkan.
Pelaku berinisial R (19) ditangkap kemudian diserahkan pada polisi pada kepada Polsek Cicurug pada Sabtu (14/5/2022) sekitar pukul 14.00 WIB.
Warga berhasil menangkap pelaku setelah melakukan pengintaian selama satu minggu. Pengintaian dilakukan setelah banyak perempuan yang melapor menjadi korban begal payudara.
Korban, TL (27) mengaku dirinya dilecehkan saat sedang berjalan untuk pulang ke arah rumah di Perum Mekarsari pada Rabu, 11 Mei 2022 sekitar pukul 20.30.
Menurut wanita yang merupakan buruh pabrik itu, pelaku mengendarai motor matic dan memakai masker sehingga sulit untuk dikenali.
Baca Juga: Viral, Remaja Pria Ini Tampar Teman Perempuannya dalam Kelas, Netizen: Jangan Ada Kata Damai
"Jadi dia nunggu di depan gang sambil main HP, terus lihat kiri kanan. Pas sudah dekat dia gitu (mengarahkan tangannya ke payudara) terus kabur," ungkapnya.
“Sesudah kejadian, wanita tersebut lapor ke ketua RT setempat. Ketua RT cerita ternyata Sudah banyak korban," jelasnya.
Sementara itu, warga, Randi (17 tahun) mengatakan laporan para korban dijadikan petunjuk untuk mengungkap pelaku. Petunjuk itu mengarah kepada seseorang remaja yang sering bolak-balik di sekitar perumahan.
"Jadi pas saya lihat pelaku langsung saya bawa ke salah rumah seorang korban dan korban langsung mengiyakan kalau itu pelakunya," ungkap Randi.
Korban pun telah melapor kejadian yang dialaminya ke pihak kepolisian. Kini pelaku diamankan di Polsek Cicurug dan pihak kepolisian tengah mengumpulkan kesaksian korban dan para saksi untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
Baca Juga: Penemuan Perempuan Bersimbah Darah Bikin Cibadak Sukabumi Mencekam
Berita Terkait
-
FBI Ungkap Rencana Pembunuhan Trump oleh Remaja 17 Tahun Asal Wisconsin
-
Duka yang Diabaikan: Remaja Kehilangan Orang Tua, Siapa Peduli?
-
Review Film Dead Teenagers: Lima Remaja Berjuang Bertahan Hidup dalam Ancaman
-
Gerebek Markas Geng Tawuran di Kemayoran, Polisi Sita Celurit hingga Stick Golf
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Adu Mental! Pemain Korut Teror Psikologis Skuat Timnas Indonesia U-17
-
Rekam Jejak Kim Sang-sik, Junior STY yang Pimpin ASEAN All Stars Lawan Manchester United
-
Jepang Tersingkir! Ini Skenario yang Bisa Bawa Timnas Indonesia Juara Piala Asia U-17
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
Terkini
-
Resmi Jabat Ketua Umum PERBANAS 20242028, Hery Gunardi Siap Perkuat Industri Perbankan Nasional
-
Satpam RS Mitra Keluarga Bekasi Dianiaya Secara Brutal, Ini Ancaman Hukuman untuk Tersangka
-
Lewat Pendanaan KUR BRI, Suryani Sukses Jadi Pejuang Ekonomi Keluarga yang Naik Kelas
-
Rahasia Desa Wunut Berhasil Menjadi Desa Pembangunan Berkelanjutan
-
Viral Dua Preman Ngamuk di Pasar Baru Bekasi, Pelaku Positif Sabu-sabu