SuaraBekaci.id - Hari Raya Idul Fitri menjadi salah satu momen berbahagia bagi anak-anak. Pasalnya, mereka kerap menerima "THR" dari orang tua, paman, tante dan kerabat lainnya.
Usai mendapat uang dari sanak saudara, anak-anak bisanya menggunakan uang tersebut untuk membeli mainan.
Di kawasan Jakarta, salah satu tempat untuk belanja mainan anak adalah Pasar Gembrong di Jl. Basuki Rachmat, Jatinegara, Jakarta Timur.
Pada Rabu (4/5/2022) atau H+2 Lebaran misalnya, sjumlah warga terpantau memadati Pasar Gembrong.
Baca Juga: PLN Pastikan Pasokan Listrik Tetap Aman saat Libur Lebaran
Salah satu pembeli, Dedy mengatakan, dirinya sengaja datang ke Pasar Gembrong untuk membeli mainan bagai anaknya.
"Anak kan baru dapat uang THR dari saudara-saudara. Nah, dia melihat teman-temannya pada beli mainan. Makannya kita ajak ke sini," kata Dedy dikutip dari Antara.
Dedy menambahkan bahwa ia rutin setiap tahun ke Pasar Gembrong untuk membeli mainan.
Menurut dia variasi mainan anak-anak yang dijual di Pasar Gembrong beragam.
Tak hanya itu, harga yang ditawarkan oleh pedagang di Pasar Gembrong juga masih bersahabat bagi kantongnya.
Baca Juga: 4 Fakta Unik JIS yang Digunakan Buat Salat Ied, Pembangunan Libatkan 5 Gubernur!
"Di sini lebih murah, pintar-pintar, kita menawar barang juga. Ini anak saya setelah milih-milih mainan akhirnya beli mainan tembak-tembakan, dapat Rp 95 ribu," ujar Dedy.
Sementara itu, salah satu pedagang mainan Pasar Gembrong, Umi mengatakan, bahwa pada Lebaran tahun ini terjadi peningkatan jumlah pembeli bila dibanding hari biasa.
"Dibilang sepi enggak, tapi dibanding tahun lalu menurun. Mungkin karena banyak warga mudik, jadi sekarang agak menurun. Yang penting, dagang masih ada untung, Alhamdulillah," ujar Umi.
Dia mengatakan harga mainan yang dijual di Pasar Gembrong bervariasi, mulai dari puluhan ribu rupiah untuk beberapa mainan plastik hingga jutaan rupiah untuk sepeda motor dan mobil mini listrik.
Sementara itu, Umi mengatakan mainan tembak-tembakan menjadi incaran bagi anak laki-laki, sedangkan untuk anak permukiman rumah boneka dan set mainan dapur banyak digemari.
"Kalau tembak-tembakan ini musiman pas Lebaran saja. Alhamdulillah, hari ini ramai, karena pas hari pertama Lebaran kemarin hujan terus sepanjang hari. Jadi, sempat sepi," kata Umi.
Berita Terkait
-
Golkar DKI Gelar Konsolidasi, Minta Kader Bagikan Spanduk hingga Kaos RK-Suswono ke Tetangga
-
Ironi Perkantoran Elite Jakarta: Kisah Pekerja Terpaksa Pinjol Demi Sesuap Nasi
-
Ojol Kerap Mangkal Sembarangan, Begini Solusi Ridwan Kamil kalau Jadi Gubernur Jakarta
-
Rencana Penataan Pemukiman Padat Penduduk di Johar Baru
-
Konser Stray Kids 'dominATE' di Jakarta Pindah Lokasi ke Indonesia Arena
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
Ketua RT Ungkap Kondisi Satu Keluarga di Bekasi yang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang
-
Kecelakaan Maut di Tol Cipularang, Begini Penjelasan Jasa Marga
-
Cerita Warga Bekasi Jadi Korban Banjir Kiriman Bogor: Air Setinggi 2 Meter
-
Korban Kebakaran Pabrik di Bekasi Dapat Santunan? Begini Penjelasan BPJS Ketenagakerjaan
-
Kampanye Akbar di Bekasi, Syaikhu-Ilham Habibie Janjikan Buka 3 Juta Lapangan Kerja