SuaraBekaci.id - Warga di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang maupun Bekasi yang ingin mudik ke wilayah Kota dan Kabupaten Sukabumi menggunaan mobil pribadi bisa menggunakan jalur tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) untuk memangkas waktu perjalanan.
Perlu diketahui, ada beberapa hal yang mesti disiapkan pemudik sebelum pergi supaya perjalanan mudik melintasi Tol Bocimi aman dan sehat.
"Pastikan kendaraan yang dipakai layak untuk melintas," kata Manajer Operasi Tol Ciawi Sukabumi, Kiman, dikutip dari Antara, Sabtu (30/4/2022).
Selain kondisi kendaraan, pastikan juga saldo kartu elektronik mencukupi untuk membayar tarif tol. Kiman mengingatkan tarif tol Bocimi lebih tinggi dibandingkan dengan tarif tol Jagorawi.
Dari pantauan, dari gerbang tol Ciawi sampai Cigombong, pengguna jalan perlu mengeluarkan uang sebesar Rp 14.000 untuk kendaraan golongan I.
Gerbang tol Cigombong sudah menggunakan pembayaran nontunai sepenuhnya.
Satu hal yang paling penting, pengelola mengingatkan pengguna jalan untuk berhenti di tengah jalan hanya untuk berfoto semata.
Jika dibandingkan dengan Jakarta, rute jalan tol Ciawi sampai Cigombong menawarkan pemandangan yang berbeda. Menjelang gerbang tol Cigombong, pengguna jalan disambut pemandangan pegunungan di kanan dan kiri jalan.
"Kami tidak mengharapkan ada kendaraan yang berhenti untuk 'selfie' di tol karena berbahaya," kata Kiman.
Baca Juga: Arus Mudik di Cileunyi Tersendat Akibat Bubaran Pabrik
Jika sedang lengang, Ciawi sampai Cigombong dapat ditempuh dalam waktu kurang dari 30 menit.
Lalu lintas di ruas tol tersebut diperkirakan mencapai puncak kepadatan setelah Hari Raya Idul Fitri 1443 H, berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya.
"Ini jalur wisata, pemudik mungkin sedikit. (Lalu lintas) bergerak (naik) dari hari raya pertama dan kedua. Mulai lebih tinggi lagi H+1 dan H+2," kata Kiman
Dari segi kesiapan operasional menyambut puncak arus mudik dan arus balik, pengelola tol bekerja sama dengan Korlantas untuk mengerahkan dua unit Patroli Jalan Raya (PJR).
Pengelola juga dua mobil derek, satu mobil tangki air, satu ambulans dan satu mobil penyelamat untuk arus mudik dan balik Lebaran tahun ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi