SuaraBekaci.id - Kepergian Marko Simic dari Persija Jakarta menyisakan cerita bahwa pemain asal Kroasia itu tidak mendapatkan haknya, gaji. Simic menyebut bahwa dirinya tidak selama satu tahun tidak mendapat gaji dari Persija.
"Dengan berat hati saya harus mengumumkan bahwa saya telah mengakhiri kontrak saya secara sepihak dengan Persija Jakarta karena telah melanggar kontrak setelah tidak membayar gaji selama tahun tahun," tulis Simic di akun Instagram miliknya @markosimic_77, Selasa (26/4/2022).
"Saya berada di situasi yang berat dan sulit pada tahun ini. Beberapa orang telah membahayakan karier saya dan hal ini tidak akan pernah saya terima," tegasnya.
"Setelah berbulan-bulan janji tidak ditepati dan dibangkucadangkan hanya karena saya menagih hak, saya pikir kini saya perlu melangkah," tambahnya.
Meski begitu, pencipta 98 gol bersama Persija itu mengatakan bahwa dari lubuk paling dalam dirinya sangat mecintai Persija dan kota Jakarta.
"Dari lubuk hati terdalam, saya mencintai klub ini, kota ini, saya mecintai kalian semua. Kita telah mencatatkan sejarah dan merayakan momen yang tak terlupakan bersama,"
Situasi ini kemudian membuat kemarahan suporter. Akun Instagram Presiden Persija, Mohamad Prapanca @officialprapanca mendapat banyak komen hujatan.
Unggahan Prapanca soal Hari Kartini pada kolom komentar banyak diisi kemarahan para suporter. Tagar #PancaOut pun disuarakan sejumlah akun suporter.
Ada juga suporter yang menuliskan tagar #savesimic, #GajiNunggak serta tagar lainnya.
"Klarifikasi tentang simic atau lu harus out dari persija gue!!! Persija gue rusak gara gara lu!," tulis akun @kal***
"Janganlah malu² in tim besar Persija masa gaji nunggak setahun ahhh bobrok bangettt," tambah akun @adr***
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Siapa Dalangnya? Polda Metro Jaya Selidiki Teror Mengerikan ke DJ Donny
-
PMI Kirim 2.500 Ton Bantuan ke Sumatera
-
Usia 130 Tahun, Ini Capaian BRI dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Dua Penerjun Tewas di Pangandaran
-
Ribuan Buruh Jawa Barat 'Serbu' Jakarta: Tuntut KDM Batalkan Keputusan UMSK 2026