Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Minggu, 24 April 2022 | 19:45 WIB
Zinidin Zidan [Instagram]

SuaraBekaci.id - Setelah Kanal Tri Suaka Channel kehilangan banyak pengikutnya, kini giliran Kanal Youtube milik Zinidin Zidan yang harus menelan pil pahit ditinggal banyak pengikutnya. 

Dikutip dari postingan akun media sosial Instagram @kabarnegri memperlihatkan bahwa kanal Youtube Zinidin Zidan kehilangan pengikutnya. Disebutkan di caption bahwa Zidan awalnya memiliki 5 juta pengikut, dan imbas dari video parodi tentang Andika Kangen Band, kini subscibernya tersisa 1,4 juta. 

Namun dari pantuan Suara.com, per sore ini, Minggu (24/4/2022), jumlah pengikut Zidan semakin berkurang dan tercatat tersisa, 1,3 juta pengikut. 

Tangkapan layar kanal Youtube Zinidin Zidan (YouTube / Zinidin Zidan)

Meski telah melakukan klarifikasi dan meminta maaf melalui akun Instagram mereka masing masing, rupanya para netizen telah kehilangan simpati pada Tri Suaka dan Zinidin Zidan

Baca Juga: Zinidin Zidan dan Tri Suaka Disemprot Komposer gegara Tak Bayar Lagu: Kalian Tak Beretika!

"Selamat ya tadinya 5 juta subscriber sekarang jadi 1 juta," sindir postingan tersebut melalui captionnya.  Warganet pun turut bersorak melihat kenyataan ini. 

" Karma Instan," komen akun @bos***.

" Ngerinya kekuatan netizen ya," timpal yang lain @dasr***.

" Diangkat oleh netizen dijatuhkan kembali oleh netizen," sahut akun @wisn***

" Tri Suaka dan Zidan sok terkenal padahal cuma modal songong dan norak," kata akun @syahr***.

Baca Juga: Permintaan Maafnya Dinilai Tak Tulus, Andika Kangen Band Tetap Somasi Tri Suaka dan Zinidin Zidan?

" Sakitnya tuh karena malu dibuat sendiri," timpal @iway***.

Load More