SuaraBekaci.id - Beredar di media sosial harga kerupuk per tanggal 6 Mei 2022 naik menjadi Rp 2.000 warganet pun riuh berkomentar. Sebuah postingan ramai dibicarakan pada laman akun Twitter @AREAJULID
Dalam postingan tersebut disertakan sebuah potret pengumuman mengenai kenaikan harga kerupuk per 6 Mei 2022.
"Harga kerupuk kaleng bakal naik jadi Rp 2.000 mulai 6 Mei," tulisan dalam foto berlatar kaleng berisi kerupuk tersebut.
Postingan kenaikan harga kerupuk yang semula Rp 1.000 ini pun mendapat tanggapan riuh dari para warganet yang melihatnya.
Baca Juga: Resmi! Harga Kerupuk Naik Rp 2000 per 6 Mei 2022, Publik Jelata: Sangat Mengguncang Hidupku
"Perasaan dulu masih gopek," tulis akun @Lio***.
"Kerupuk juga naik, semua dipajakin, apaan sih ini yang bikin kebijakan dulunya dendam ama temen temennyakah karena pernah dimintain pajak jadian," kata @bi***.
"Ya gimana kagak naik, minyak goreng naik, BBM nya juga naik, kebutuhan pokok pada naik, kalau gak dinaikin ya menangis yang jualan Kerupuk, " pendapat akun @shiin***.
"Semua serba naik, gaji gw doang dari awal kerja sampe skrng kaga naik naik mana kontrak," tulis akun @lak***
Postingan ini pun di retweet sebanyak 5 ribu kali dengan tanda suka hingga mencapai 40 ribu.
Sementara itu, Juru Bicara Ikatan Pengusaha Kerupuk wilayah DKI Jakarta, Kemal Mahmud kenaikan harga kerupuk dipicu oleh naiknya harga minyak goreng dan bahan baku lain dipasaran.
"Produsen kerupuk yang masuk kategori UMKM terbebani dengan kenaikan harga minyak goreng dan bahan baku, " ungkapnya.
Pihaknya menambahkan bahwa kenaikan harga kerupuk ini akan mulai berlaku 3 hari pasca lebaran nanti. "Harga baru kerupuk kalengan di warung warung ini berlaku tiga hari setelah lebaran," lanjutnya.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Berapa Gaji Sus Rini? Sanggup Beli Macam-Macam Kado dan Bikin Kejutan Ultah Rayyanza di Akuarium Raksasa
-
Full Senyum! Prabowo Umumkan Guru Honorer Dapat Tunjangan Rp 2 Juta di Hari Guru Nasional
-
Nagita Slavina Tampil Mewah di Ulang Tahun Rayyanza, Gaji Raffi Ahmad Jadi Utusan Khusus Presiden Tak Mampu Membelinya!
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Info Gaji KPPS 2024 Lengkap dengan Tugasnya
-
Prabowo Panggil Mendikdasmen Abdul Mu'ti ke Istana, Bahas Persoalan Gaji Guru dan Sistem Zonasi
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
-
MIND ID Siap Guyur Investasi Rp267 Triliun Hingga 2029
-
Orang Dekat Prabowo Sebut Kenaikan PPN 12% Bakal Ditunda
-
Israel-Hizbullah Gencatan Senjata, Warga Palestina Makin Terancam
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
Terkini
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!