SuaraBekaci.id - Polres Metro Bekasi Kota bakal menyiapkan delapan posko jelang menghadapi arus mudik dan balik lebaran 2022. Posko akan difungsikan tujuh hari menjelang Hari Raya Idul Fitri.
"Nantinya ada lima untuk Pospam (Pos pengamanan) dan tiga untuk Posyan (Pos pelayanan)," kata Kabagops Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Agus Rohmat, Kamis (14/4/2022).
Menurutnya, lima Pospam itu akan didirikan di Sumber Artha, Harapan Indah, Kranji, Mall Ciputra, dan Tongyang. Sementara untuk Posyan terdapat di Stasiun Kereta Api Bekasi, Terminal Bekasi, dan Mega City Bekasi.
Sebelumnya, polisi juga telah melaksanakan kegiatan pengecekan dan pemeriksaan kendaraan dinas operasional roda empat dan dua Satuan Lalulintas. Hal itu sebagai persiapan untuk menghadapi Operasi Ketupat Jaya 2022.
Baca Juga: Jelang Mudik Lebaran 2022, Pemprov Jateng Siapkan Jalur Alternatif Antisipasi Penumpukan Kendaraan
"Ada 27 kendaraan operasional roda dua, dan enam unit kendaraan operasional roda empat. Kita pastikan betul untuk melakukan pengawalan dan patroli pengamanan kegiatan masyarakat, terutama dalam menghadapi Operasi Ketupat Jaya 2022," jelas Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Hengky.
Sementara itu, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bekasi juga sudah melakukan pengecekan armada bus angkutan umum di Terminal Induk Bekasi.
Armada bus yang laik jalan diberikan stiker oleh petugas.
Pemeriksaan dilakukan satu persatu oleh petugas, mulai dari sistem kemudi, rem, dan lampu. Selain itu tiap armada bus wajib membawa apar (alat pemadam kebakaran ringan).
"Yang paling penting itu sistem kemudinya sistem remnya, itu yang paling nyata, tapi untuk penguji ada trik-triknya sendiri," kata Kabid Pengendalian Operasional Dishub Kota Bekasi, Ikhwanuddin.
Baca Juga: Mudik Lebaran 2022, Pelabuhan Bakauheni Siapkan 32 Kapal
Kontributor: Rino Fajar Setiawan
Berita Terkait
-
Tak Hanya Ganggu Nelayan, Menteri KKP Sebut Pagar Laut Tangerang dan Bekasi Ganggu Operasional PLTU
-
Netizen TikTok Memang Beda, Anggap Yudha Keling Serius Marahi Siswa Keluhkan Dapat Lengkuas di MBG
-
Resmi Jadwal Libur Sekolah Selama Ramadan 2025, Ada Libur Panjang!
-
Cek Fakta: Benarkah Pemerintah Liburkan Sekolah Selama Bulan Ramadhan 2025?
-
Resmi! Pemerintah Tetapkan Siswa Tak Libur Selama Ramadan, Sekolah Diimbau Lakukan Kegiatan Ini
Tag
Terpopuler
- Dihina 'Jual Diri', Fitri Salhuteru Bongkar Aib Nikita Mirzani: Pernah Ditangkap di Hotel dengan Barang Bukti Kondom
- Pagar Laut Tangerang Diduga Dikuasai Aguan, Sindiran Pedas Rocky Gerung: Kalau Mau HGB, Izinnya ke Ikan
- Media Belanda: Patrick Kluivert Orang Belanda Terburuk Keempat Sepanjang Masa
- Mengintip 3 Koleksi Mobil Mayor Teddy Versi LHKPN, Kekayaannya Tembus Rp15 Miliar
- Ciut Lawan Denny Sumargo? Farhat Abbas Minta Maaf usai Kubu Agus Salim Ancam Penjarakan 10 Ribu Warga NTT
Pilihan
-
Gabung Grup 'Neraka' di Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto: Mereka Tim-tim Juara
-
Saham PIK 2 Milik Aguan Terkena 'Abrasi' Pagar Laut, Anjlok Hampir 20 Persen
-
Saham Emiten Milik Aguan PANI Kebakaran Hari Ini, Gegara Pagar Laut Tangerang?
-
Resmi! Penampakan Jersey Baru Timnas Indonesia, Usung Nuansa Klasik dan Budaya Nusantara
-
IKN Suram! Proyek Swasta Mangkrak, Investor Sebatas Groundbreaking Bareng Jokowi
Terkini
-
Karawang Berlakukan Aturan Baru, Bus Jemputan Wajib Pakai Plat Lokal untuk Tingkatkan Pendapatan Daerah
-
Geger Tubuh Tak Bernyawa Tersangkut di Pagar Laut Bekasi, Begini Pengakuan Nelayan
-
Begal Sadis yang Bacok Lansia di Bekasi Kini Berakhir Meringis
-
KKP Segel Pagar Laut Milik PT TRPN di Bekasi, Kuasa Hukum: Bukan Salah Kami!
-
Viral Pagar Laut Misterius di Bekasi, KKP Ambil Langkah Penyegelan