SuaraBekaci.id - Jebolan Bintang Suara, Aurel Dewanda pada tahun ini akan kembali menghibur para penggemarnya dan pencinta musik tanah air dengan segera merilis single terbaru.
Tak tanggung-tanggung, Aurel akan merilis dua lagu baru sekaligus pada tahun ini.
"Jadi Aurel langsung produksi dua rekaman," ujar Aurel Dewanda kepada Suara.com di kantor Proaktif di kawasan Pesanggrahan, Jakarta, Selasa (1/3/2022).
Soal tema dari dua singel yang akan dirilis pada tahun ini, Aurel mengatakan bahwa tema dua laga itu saling bertolak belakang.
Pada laga pertama kata Aurel, temanya menceritakan soal semangat dan pantang menyerah dalam menjalani menjalani hidup.
"Yang lagu pertama itu kayak kasih semangat gitu pada kita untuk nggak boleh menyerah sama hidup, kayak kasih dorongan buat semua orang," ucapnya.
Nah kalau untuk tema lagu kedua, Aurel mengatakan lebih ke percintaan. "Yang kedua temanya galau,"
Namun, demi membuat surprise para penggemarnya dan pencinta musik tanah air, Aurel tak mau membocorkan judul lagunya tersebut.
Aurel hanya membocorkan bahwa satu lagu milik salah satu musisi ternama Indonesia pada masanya.
Baca Juga: Segera Rilis, Aurel Dewanda Siapkan Kejutan di 2 Lagu Terbaru
"Ini lagu lebih wow gitu. Nanti kalau dikasih tahu nggak surprise," ucap dara asal Kediri, Jawa Timur tersebut.
Aurel Dewanda juga mengaku sudah menyiapkan kejutan spesial dari dua lagu yang kelak diperkenalkan sebagai karya terbarunya.
Namun untuk saat ini, Aurel Dewanda tak mau menjelaskan unsur kejutan apa yang nanti akan hadir di dua single tersebut.
"Pokoknya nanti akan ada warna baru," ucap Aurel Dewanda.
Aurel Dewanda sendiri sebelumnya melakoni debut lewat single Salah Paham usai keluar sebagai pemenang Bintang Suara.
Bersama Proaktif, gadis kelahiran 11 Desember 2003 memulai karir profesional di industri musik dangdut pada Juli 2021.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Karung Pasir dan Bronjong Jadi Tameng Sementara Warga Bekasi
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung