SuaraBekaci.id - Seorang pemuda tewas dalam bentrok yang diduga melibatkan ormas di Desa Sentis, Sampali, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu (26/12/2021).
Polisi belum merilis secara penyebab kematian korban. Namun dari pengakuan ibu orban, Ripah Sari harahap, anaknya tewas dengan luka tembak di bagian dada.
“Di tembak pak, bagian dadanya,” katanya tak kuasa menahan tangis.
Dikatakannya, dalam peristiwa bentrok tersebut banyak yang menjadi korban dari serangan sekelompok orang tak dikenal tersebut.
“Anak saya paling parah sampai meninggal dunia, sama kawannya satu lagi masih berada di rumah sakit ” ujarnya.
Sementara rekan korban (ucok nama samaran) dan saksi di lokasi kejadian mengatakan sebanyak 6 orang terlika akibat bentrok tersebut.
Sebelumnya diberitakan, bentrokan terjadi antara dua kelompok pemuda di wilayah Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Ahad yang mengakibatkan satu orang meninggal dunia.
"Satu orang meninggal dunia dalam peristiwa ini," kata Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol M Agustiawan.
Ia mengatakan bahwa bentrokan tersebut terjadi tepatnya di Desa Saintis, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang sekitar pukul 06.00 WIB.
Petugas yang menerima laporan adanya bentrokan itu, langsung ke lokasi. Namun dua kelompok tersebut berhasil melarikan diri.
Hingga saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terhadap dua kelompok dalam peristiwa tawuran tersebut.
"Masih kita selidiki," ujarnya.
Ia menyebut bahwa situasi sekitar lokasi hingga Ahad siang ini sudah kondusif. Ia mengimbau para pelaku untuk segera menyerahkan diri.
"Situasi berangsur kondusif," ujarnya.
Baca Juga: Tak Terima Dimarahi, Pria di Sergai Cekik Ibu Kandung
Berita Terkait
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Gubernur Bobby Nasution Perpanjang Status Tanggap Darurat Bencana hingga 31 Desember 2025
-
Mensos Salurkan Santunan Rp15 Juta bagi Ahli Waris Korban Bencana di Sibolga
-
Anjing Pelacak K-9 Dikerahkan Cari Korban Tertimbun Longsor di Sibolga-Padangsidimpuan
-
Dengarkan Keluhan Warga Soal Air Bersih di Wilayah Longsor, Bobby Nasution Akan Bangunkan Sumur Bor
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Bercerai
-
Kritik Pedas PDIP: Mengapa KPK Kejar Rieke Diah, Tapi Kasus Rp2,7 Triliun 'SP3'
-
BRI Visa Infinite Perkuat Layanan Nasabah Prioritas dan Private dengan Beragam Premium Benefits
-
Projo Setuju Gubernur Dipilih DPRD, Siapa Diuntungkan?
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan