SuaraBekaci.id - Serial drama keluarga yang diperankan Reza Rahardian, Putri Mirano dan Anya Geraldine berjudul Layangan Putus karya penulis Mommy ASF berhasil mencuri hati para Perempuan Indonesia.
Kisahnya yang seolah mewakili kehidupan kebanyakan kaum hawa membuat cerita Layangan Putus yang dinyatakan sebagai kisah nyata kini tengah ramai diperbincangkan.
Asal muasal kisah mengharukan kehidupan rumah tangga perempuan yang tersakiti ini dimulai dari unggahan media sosial beberapa tahun silam yang juga menghebohkan warganet.
Unggahan Facebook milik Mommy ASF kala itu berjudul sama yakni layangan putus menceritakan kisah pribadi rumah tangga mommy ASF yang hancur akibat pengkhianatan suaminya yang tega menikahi perempuan lain secara diam diam.
Fakta itu mulai terkuak pada tahun 2018 saat suaminya kembali setelah menghilang tanpa jejak selama 12 hari.
Tanpa penjelasan, tanpa ungkapan permintaan maaf seolah tak terjadi apa apa, perempuan ini mengetahui fakta memilukan yang tak pernah ia bayangkan sebelumnya dari telepon genggam sang suami.
Kepergiannya selama 12 hari ternyata lantaran pria yang ia anggap sebagai imamnya itu telah melangsungkan pernikahan secara diam diam dan pergi berbulan madu ke Turki.
Sungguh miris kisah nyata ini untuk disimak, yang nyatanya memang benar benar ada.
Dalam ceritanya mommy ASF mengungkapkan keseharian dirinya bersama suami dan sang buah hati mereka setiap harinya. Hingga pada suatu ketika ia merasakan kegelisahan akibat suami yang ia cintai rupanya tak pulang kerumah hingga dini hari, tak ada kabar tak ada petunjuk akan dimana dan sedang apa pria itu saat itu.
Baca Juga: Pintu Macet Saat Ditarik, Momen Haru Pengantin Memasuki Ruangan Jadi Gagal Total
Video kisah nyata mommy Asf yang diunggah dan diceritakan kembali oleh akun youtube C3 News melanjutkan kisah mommy ASF yang kebingungan kala itu.
Suaminya memang sempat menyampaikan kepergiannya untuk sebuah urusan pekerjaan.
Tak pernah terlintas sedetik pun dalam benaknya akan kebohongan sang suami. Hidup mereka diselimuti kemesraan dan keharmonisan yang bikin iri mata memandang, tak ada pertengkaran, tak ada kecurigaan, yang ada hanya kehangatan dalam setiap pertemuan. Maka kepercayaan yang begitu tinggi ia tanamkan terhadap suaminya.
Ilmu agama yang cukup dalam pun dimiliki suaminya membuat mommy ASF yakin betul dan menaruh segala hal positif dari 12 hari kepergian sang suami bahkan kekhawatiran yang justru timbul daripada kecurigaan.
12 hari pencarian dengan segala usaha dilakukan mommy ASF demi mengetahui kondisi dan keberadaan suaminya. Pesan tak pernah berbalas, pencarian dari segala sahabat dan kerabat tak berujung info akurat, bahkan pelacakan nomor telepon genggam juga tak berubah kepastian.
Ungkapan Layangan Putus bak menggambarkan dirinya yang terombang ambing tanpa kejelasan saat itu.
Berita Terkait
-
Terlihat Kuat tapi Hampa? Kenali 5 Tanda Tangki Cinta Kosong pada Perempuan
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Luka Sejarah dalam Perempuan dan Anak-Anaknya
-
Kepekaan Perempuan Terhadap Bencana, Mengapa Kepedulian Dianggap Ancaman?
-
Internalized Misogyny: Ketika Perempuan Justru Melestarikan Ketimpangan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang