SuaraBekaci.id - Sebuah bus menabrak pembatas jalan di Exit Tol Karawang Barat pada Minggu (27/11/2021) malam. Insiden yang terjadi pada pukul 10.45 WIB itu diduga disebabkan oleh minimnya penerangan jalan di area tersebut.
Dari video yang diunggah akun Instagram @infokrw terlihat, bus yang mengalami insiden menabrak pembatas jalan tersebut merupakan Bus Sinar Jaya.
Bagian depan bus terlihat ringsek. Bagian depan bus juga terlihat tersangkut di atas pembatas jalan.
Dari informasi, hingga Minggu (28/11/2021) pagi, bus tersebut dikabarkan belum juga dievakuasi dari tengah jalan.
Baca Juga: Tiga Wanita Pemandu Lagu Diangkut Bus Plat Merah ke Trawas, Lalu Ditelantarkan
"Belum ada informasi mengenai apakah ada korban atau tidak dalam insiden tersebut," tulis akun Instagram @halokrw, Minggu (28/11/2021).
Unggahan video bus yang mengalami kecelakaan menabrak pembatas jalan di Exit Tol Karawang Barat ini mendapat banyak tanggapan dari warganet.
Mereka menuding minimnya penerangan jalan membuat kecalakaan sejenis sering terjadi di daerah itu.
"Heran udah berapakali kejadian... cuman dikasih tanda seadanya.." tulis @triwulan****.
"Gelap bngt klo malam disana pas mau masuk tol karawang barat minim penerangan atau lampu tanda. Saya pun beberapa kali hampir nabrak itu Pembatas jalan karna saking gelap dan gada tanda apa2.. payah bngt! Kadang ingin marah tapi pada siapa .. padahal uda sering kejadian disitu tapi ga diperbaiki," timpal @lussimel***.
Baca Juga: Viral Hujan Uang Receh Rp 70 Juta dari Bus Ramai Dipungut Warga, Berakhir Mulia
Dari informasi yang disampaikan warganet @veramrzkia****, beberapa hari sebelumnya sempat terjadi kecelakaan kendaraan truk masuk ke dalam lubang.
"Pdhl baru kmren komen ttg lubang dan menyebabkan truck masuk k dalam lubang d depan Ayam Galau exit toll Karawang Barat, dan skrg terjadi insiden lagi separator yang minim rambu2.Kalo malem gelap dan gak keliatan, kalo bukan yg terbiasa exit toll karawang Barat, pasti kaget tb2 ada separator jalan Kayak di Jakarta Kasusnya, Separator Busway sering menyebabkan kecelakaan karena minim rambu2. Di sini jg kayaknya blm lama ada kejadian ada yg nabrak separator kan?" tulisnya.
Berita Terkait
-
Download Mod Bussid Pangeran Pakai Link Mediafire, Simak Cara Pasangnya!
-
Hasto Beberkan Politik Jokowi dan Anies, Netizen Samakan dengan Fufufafa: Gak Punya Nyali!
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
-
Viral! Pengakuan Hasto Soal Jokowi dan Anies Picu Said Didu Serukan Tolak Calon Jokowi
-
Perputaran Uang Judol Capai Rp 900 T, Susi Pudjiastuti Prihatin
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa