SuaraBekaci.id - Kepolisian Resor (Polres) Sumedang menetapkan Yana Supriatna (40) sebagai tersangka, dia lantas meminta maaf atas berita bohong yang tersebar.
Yana yang sempat menghebohkan jagat maya dengan kabar hilang di Kawasan Cadas Pangeran, namun ternyata ditemukan baik-baik saja di rumah istri muda itu kemudian meminta maaf kepada publik.
Dia mengakui, telah menyebarkan berita bohong karena memiliki masalah dalam keluarga dan tempat kerja.
"Jadi Saya memohon permohonan maaf sebesar-besarnya kepada aparat keamana, TNI Polri, Basarnas BPBD, Satpol PP, Keluarga dan masyarakat umum," kata Yana Supriatna tertunduk malu saat membacakan permintaan maaf.
Kabidhumas Polda Jawa Barat Kombes Pol Erdi A Chaniago mengatakan Yana ditetapkan sebagai tersangka karena diduga menyiarkan berita atau mengeluarkan pemberitahuan yang dapat menimbulkan keonaran di kalangan rakyat sesuai dengan Pasal 14 ayat 2 UURI Nomor 1 Tahun 1946.
"Hasil gelar perkara penyidik Polres Sumedang yang bersangkutan ditetapkan sebagai tersangka," kata Erdi di Polres Sumedang, Senin (22/11/2021).
Menurut Erdi, Yana tidak ditahan oleh Polres Sumedang meski ditetapkan sebagai tersangka karena ancaman hukuman untuk Yana di bawah lima tahun penjara.
"Enggak ditahan karena hukuman penjara di bawah lima tahun," kata Erdi.
Sebelumnya ramai diberitakan, Yana Supriatna diisukan hilang secara misterius di kawasan Cadas Pangeran sejak Selasa (16/11/2021). Akibatnya sejumlah personel kepolisian, hingga Tim SAR melakukan pencarian pria tersebut.
Baca Juga: Tragedi Susur Sungai Tewaskan 11 Siswa MTs Di Ciamis, Guru Perempuan Jadi Tersangka
"Tersangka ternyata sengaja mengirimkan pesan kepada istri, keluarga, dan rekan kerjanya jika dirinya dicelakai di wilayah Cadas Pengeran karena YS mempunyai banyak permasalahan di lingkungan keluarga dan di tempat kerjanya yang berkaitan dengan masalah keuangan," kata Erdi.
Selain itu, kabar Yana yang hilang tersebar luas di media sosial. Namun belakangan Yana justru diketahui tidak hilang karena ditemukan di Cirebon oleh polisi sehingga Yana ditetapkan sebagai tersangka karena diduga menyebabkan kegaduhan di tengah masyarakat. Saat ditemukan, Yana dalam kondisi sehat.
Berita Terkait
-
Seret Nama Jokowi, PDIP Ancam Polisikan Akun Medsos Penyebar Fitnah Tersangka Judol Alwin Kiemas Keponakan Megawati
-
Rekam Jejak Alwin Jabarti Kiemas, Si CEO Keponakan Megawati yang Tersandung Kasus Judi Online
-
Keponakan Megawati Tersangka Kasus Judol Komdigi, Kenapa PDIP Ungkit Lagi Skandal "Konsorsium 303 Kaisar Sambo"?
-
Sepak Terjang Alwin Jabarti Kiemas: Mafia Judi Online Komdigi, Sepupu Puan Maharani?
-
Alwin Jabarti Kiemas Tersangka Judol, PDIP: Kenapa Baru Diungkap di Masa Tenang, Padahal Sudah Sebulan Ditahan
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
BN Holik-Faizal Deklarasi Kemenangan Raih Suara 45,70 Persen di Real Count Pilkada Bekasi
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO