SuaraBekaci.id - Yana Supriatna ( 40 ) Warga Desa Sukajaya Kecamatan Sumedang Selatan yang sempat dikabarkan hilang secara misterius di Kawasan Jalan Cadas Pangeran pada Selasa ( 16/11/2021 ) ternyata pergi kerumah istri muda di Cirebon.
Pria yang bahkan meninggalkan sepeda motornya bernomor polisi Z 2333 AB terparkir di pinggir Jalan Cadas Pangeran dalam kondisi dikunci stank ini sukses menghebohkan warga sekaligus warganet.
Yana berhasil ngePrank warga bahkan menduduki trending di laman Twitter hingga pagi ini dengan hastag Yana dan Cadas Pangeran.
Siapakah Yana? Dan bagaimana ia bisa ngeprank dan bikin heboh warga ? berikut fakta tentang hilangnya Yana seperti dirangkum redaksi.
1. Yana adalah warga Dusun Babakan Regol RT 002/ RW 001 Desa Sukajaya Kecamatan Sumedang Selatan yang bikin keos keluarga dan warga dengan hilangnya tanpa jejak meninggalkan sepeda motor terparkir di Jalan Cadas Pangeran.
2. Sebelum dinyatakan hilang, Yana sempat berkirim pesan kepada istrinya berupa voice note berisi informasi bahwa Yana sedang beristirahat di Masjid Daerah Simpang hingga akhirnya hilang kontak.
3. Yana juga sempat bercerita kepada istrinya bahwa ada yang menumpang dirinya ke Sumedang Kota.
4. Pesan terakhir Yana bahkan membuat istri dan keluarga langsung panik yakni mengatakan bahwa dirinya sudah tidak kuat lagi.
5. Pesan suara Yana yang menangis dan menyebut tentang orang jahat bahkan viral di media sosial.
6. Pencarian Yana bahkan hingga melibatkan Tim Gabungan yang terdiri dari tim kepolisian, BPBD, SAR Bandung, TNI dan warga masyarakat sekitar.
7. Hilang sejak Selasa ( 16/11/2021 ) malam pencarian terus dilakukan berhari hari hingga Kamis ( 18/11/2021 ) melibatkan anjing pelacak dan pelacakan pula terhadap telepon genggam Yana.
8. Tim gabungan bersama warga bahkan mencari Yana hingga ke dasar jurang Kawasan Cadas Pangeran yang terkenal angker dan menempuh medan berbahaya ditengah guyuran hujan.
9. Sampai pada akhirnya Yana ditemukan oleh tim Buser Polres Sumedang justru di Kota Cirebon pada Kamis ( 18/11/2021 ).
10. Yana ditemukan dalam kondisi sehat wal afiat di rumah istri mudanya.
11. Setelah meninggalkan motornya, Yana mengaku naik mobil ke Cirebon.
Berita Terkait
-
Antisipasi Puncak Cuaca Ekstrem, BPBD Tebar 2,4 Ton Bahan Semai di Hari Keenam OMC
-
Seluruh Titik Banjir di Jakarta Telah Surut, BPBD Tetap Imbau Warga Waspada
-
Enam Pohon Tumbang di Jakarta Akibat Cuaca Ekstrem, Timpa Rumah dan Kabel Listrik
-
Banjir Jakarta Mulai Surut, Satu Ruas Jalan Masih Tergenang, Puluhan Warga Mengungsi
-
Hujan Semalaman, 29 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam Banjir
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Karung Pasir dan Bronjong Jadi Tameng Sementara Warga Bekasi
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung