Scroll untuk membaca artikel
Lebrina Uneputty
Minggu, 07 November 2021 | 09:28 WIB
Pelaku pencurian kotak amal masjid di Tasikmalaya diikat dan dipasangi selembaran kardus yang digantungkan dipunggungnya bertuliskan “bangsat keropak masjid”. Foto:Apip/HR

SuaraBekaci.id - Seorang pencuri kotak amal masjid nyaris babak beluar dihajar massa. Pencuri berhasil ditangkap warga Desa Karangmukti Kecamatan Salawu, Kabupaten Tasikmalaya, Jabar, Kamis (4/11/2021) malam.

Sebelumnya, warga yang tengah melakukan ronda mendapati pencuri itu tengah beraksi di Masjid Al-Ihsan, Desa Karangmukti.

Melansir Harapanrakyat, pelaku yang berinisial A (30) ini hampir jadi bulan-bulanan warga. Bahkan tidak sedikit dari warga yang merekam pelaku pencuri kotak amal tersebut.

Pelaku akhirnya dibawa ke kantor Polsek Salawu. Endang tokoh masyarakat setempat mengatakan, awalnya pelaku pencuri kotak amal itu kepergok mencuri oleh warga yang sedang ronda malam.

“Warga sudah kesal karena aksi maling kotak amal masjid ini terjadi hampir lima kali lebih dan sekarang baru tertangkap,” ujarnya Jumat (5/11/2021).

Saat itu kata Endang, warga yang sempat kesal mau menghajar pelaku namun berhasil diredam petugas.

Ia mengatakan, pelaku nekat mencuri kotak amal masjid yang terbuat dari baja ringan dengan cara dicongkel.

“Hasilnya uang Rp 940 ribu berhasil pelaku ambil dan dimasukan kedalam tas,” katanya.

Sementara itu Bripka Johan Erta Kanit Reskrim Polsek Salawu membenarkan kejadian pencurian kotak amal tersebut.

“Pelaku masih kami periksa, dugaan sementara pelaku ini berulang kali mencuri kotak amal masjid di lokasi yang berbeda-beda,” pungkas Johan. (Apip/R8/HR Online/Editor Jujang)

Load More