SuaraBekaci.id - Perempuan ini memutuskan untuk membuat cincin kawin dari abu kremasi mendiang ayahnya. Menurutnya, cara ini dilakukan agar sang ayah bisa turut 'hadir' di pernikahannya.
Perempuan bernama Meg tersebut memiliki bisnis bernama Tree of Hope. Ia sudah sering diminta membuat perhiasan dari abu kremasi.
Dalam salah satu video yang ditonton 8,1 juta kali, wanita ini membagikan kisah pengantin bernama Alyssa.
"Alyssa selalu ingin berjalan ke altar didampingi ayahnya saat menikah," ungkap caption dalam video tersebut.
"Sayangnya, dia kehilangan ayahnya sebelum bisa mengucapkan janji pernikahan. Dia meminta tolong pada kami dan kami membuatkan cincin dengan menggunakan abu ayahnya," lanjut Meg.
"Sekarang ayahnya tidak hanya menjadi bagian dari hari pernikahan, tapi juga bisa berjalan bersamanya ke altar."
Akun @treeofhopecreations lantas menjelaskan bagaimana proses pembuatan cincin tersebut.
Pertama, Meg akan mencampur abu ayah Alyssa dengan resin. Kemudian, campuran tersebut diberi pewarna biru.
Setelahnya, Meg mencetak batu warna biru yang terbuat dari campuran abu dan resin tersebut. Batu kecil tersebut lantas dipasang ke cincin.
Alyssa sendiri turut meninggalkan komentar di video TikTok viral tersebut. Pengantin wanita ini berjanji akan memakai cincinnya setiap hari.
"Itu milikku. Aku memakai cincinnya setiap hari. Ayahku akan selalu berjalan denganku dalam hidup," tulis Alyssa.
Video cincin yang dibuat dari abu kremasi sang ayah tersebut banjir komentar haru dari warganet. Tidak sedikit yang turut terinspirasi melakukan hal serupa serta memuji hasil cincin tersebut.
"Apa yang kau lakukan sangat indah," puji salah satu komentar terhadap pembuat cincin tersebut.
"Aku harap aku punya abu ayahku jadi aku bisa melakukan ini. Aku kesulitan mencari cara agar ayahku bisa bersamaku saat menikah."
"Aku harap aku melihat ini lebih cepat. Aku menikah dua minggu setelah ayahku meninggal. Sangat menyedihkan melihatnya tidak ada di sana."
Berita Terkait
-
Ditodong Pertanyaan Tiba-Tiba di Tempat Umum, Adab Rachel Vennya Dipuji
-
Dulu Dicaci, Akting Devano Danendra di Film Gowok Kamasutra Jawa Panen Pujian
-
Luna Maya Akhirnya Bicara Soal Cincin Kawin Rp 2 Miliar dari Maxime Bouttier
-
Gibran Dipuji Punya Adab dan Sopan Santun Tinggi, Netizen Malah Nyinyir: Tapi Tidak Saat di Kaskus
-
Skill Public Speaking Dipuji, Netizen Ingin Verrell Bramasta Jadi Wapres: Lu Bukan Anak Presiden Ya?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Ini Alasan Polda Metro Jaya Tidak Tahan dr Richard Lee
-
KPK Panggil Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten Bekasi
-
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Bercerai
-
Kritik Pedas PDIP: Mengapa KPK Kejar Rieke Diah, Tapi Kasus Rp2,7 Triliun 'SP3'
-
BRI Visa Infinite Perkuat Layanan Nasabah Prioritas dan Private dengan Beragam Premium Benefits