SuaraBekaci.id - Seorang wanita, pengunjung restoran ini menemukan serangga di dalam toples cabai. Peristiwa ini lantas direkamnya dan diunggah ke TikTok dan menyebut restoran tersebut cukup terkenal dan memiliki banyak cabang di Jakarta dan Tangerang.
Akun TikTok @nosugar.pls membagikan video tentang apa yang ia alami di sebuah restoran. Saat itu ia sedang makan di sebuah restoran bersama temannya.
Restoran yang ia datangi pun cukup terkenal dan disebut memiliki banyak cabang di Jakarta dan Tangerang.
Saat itu, temannya hendak menambahkan bubuk cabai ke makanannya, mereka jadi sangat terkejut.
Pasalnya di dalam wadah bubuk cabai itu terdapat banyak sekali serangga kecil di dalamnya. Serangga-serangga itu bahkan masih hidup dan bergerak ke sana ke mari di dalam wadah kaca itu.
Wanita ini kemudian mengingatkan para warganet untuk selalu berhati-hati saat tengah makan di mana pun. Ia menyarankan untuk melihat wadah tempat makanan atau bumbu yang disediakan.
Melihat ada banyak binatang yang bergerak di wadah bubuk cabai itu pun mereka langsung tak berselera makan. Mereka pun tak habis pikir tentang keberadaan banyak hewan di dalam wadah bubuk cabai.
"Guys, hati-hati kalau makan di mana pun, lihat dulu isi toplesnya. Temen gue mau ambil bubuk cabai di salah satu restoran di Jakarta, tapi malah banyak binatang kayak gini. Langsung males makan nggak sih?" Tulisnya dalam video tersebut.
Unggahan ini pun kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Astaga. Langsung bilang ke pemiliknya aja kak, biar langsung ditegur. Ini parah sih, kalau pelanggannya pada sakit perut gimana coy," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Kok bisa sih ada hewan segitu banyaknya di dalam tempat bumbu gitu. Jorok banget," ujar warganet ini.
"Ih kalau sampai kayak gitu berarti karyawannya cuek banget nggak sih? Nggak pernah diperhatiin tiap bumbu yang ada di meja. Sampai geli lihatnya," tulis warganet ini.
Sementara itu, hanya dalam hitungan jam, video ini telah viral sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.(*)
Nonton videonya di SINI
Berita Terkait
-
7 Tips Makan All You Can Eat saat Buka Puasa: Anti Merugi dan Dijamin Puas
-
5 Rekomendasi Restoran untuk Buka Puasa Bersama di Jakarta dengan Menu Nusantara
-
Mencicipi Kelezatan Autentik Gyukatsu Kyoto Katsugyu, Kini Hadir di Jakarta
-
Rencana Bisnis Restoran Kecil: Tips Mendapatkan Modal dan Izin Usaha
-
Rayakan Momen Berbuka yang Tak Terlupakan di Grand Serela Setiabudhi!
Tag
Terpopuler
- Psikolog Lita Gading Tegur Orangtua Arra TikToker Cilik: Tolong Ajarkan Attitude
- Firdaus Oiwobo Tuntut Ganti Rugi ke Kementerian, Nama Menteri PUPR Jadi Sorotan
- Diduga Sering Peras Owner Skincare, Publik Lega Tahu Sumber Kekayaan Nikita Mirzani: Pantes Selalu Nyari Aib Orang..
- Istri dr Richard Lee Nangis Terharu usai Suami Mualaf: Aku Enggak Pernah Dibuat Susah
- Sunan Kalijaga Semprot Pengacara dr Reza Gladys: Nikita Mirzani Tidak Kebal Hukum
Pilihan
-
4 Pemain Timans Indonesia Terancam Absen Lawan Bahrain, Ini Daftarnya
-
Dear Prabowo, George Soros Mulai Acak-acak Ekonomi RI Lagi Lewat Investor Asing, Waspada!
-
Aksi Pencurian Gas Elpiji di Solo Digagalkan, Pelaku Asal Malang Tertangkap
-
Sosok Ego Syahrial, Eks Dirjen Migas Diperiksa dalam Dugaan Mega Korupsi Pertamina
-
Mau Liburan Low Budget di Kebumen? Pantai Setrojenar Jawabannya!
Terkini
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir
-
Bekasi Banjir Pilih Ngungsi ke Hotel, Istri Walkot Bekasi: Cuma Sebentar
-
Bekasi Banjir, Keluarganya Ngungsi ke Hotel, Walkot Tri Adhianto: Gak Bermewah-mewah
-
Kesaksian Pekerja di Mal Mega Bekasi Sebelum Diterjang Banjir: Kejadiannya Cepet Banget!
-
Puluhan Sepeda Motor Terendam Banjir di Stasiun Bekasi