SuaraBekaci.id - Merawat aglonema tidak sulit, namun tidak mudah. Anda perlu tahu kesalahan merawat aglonema.
Aglonema menjadi salah satu tanaman hias yang paling dicari, mengingat perawatannya yang cukup mudah.
Namun, para pemula masih sering melakukan kesalahan. Lalu apa saja kesalahan pemula merawat aglonema?
Umumnya mereka menganggap perawatan mereka sudah benar hingga akhirnya menyadari bahwa aglonema mereka bukannya bertumbuh subur namun justru semakin layu hingga akhirnya mati.
Baca Juga: Cara Memberantas Hama Kutu Putih pada Aglonema
Ini daftar kesalahan pemula merawat aglonema:
1. Pemberian pupuk berlebihan
Kesalahan pemula merawat aglonema yang pertama adalah soal pemupukan.
Tanaman aglonema cukup diberi pupuk setidaknya 3 minggu sekali.
Karena apabila aglonema diberi pupuk terlalu banyak, tanaman ini justru akan menjadi stress sehingga tidak dapat tumbuh dengan baik.
Baca Juga: Ciri-ciri Aglonema Diserang Hama Kutu Putih
Selain itu, jangan lupa gunakan jenis pupuk sesuai dengan daerah tempat tinggal Anda.
Kemudian jangan mencampurkan satu jenis pupuk dengan pupuk lain karena justru akan membuat aglonema rusak.
2. Waktu penyemprotan
Penyemprotan aglanema paling tepat dilakukan pada pagi sebelum pukul 08.00, serta sore hari di atas pukul 17.00. Hindari penyemprotan di siang hari yang terik, karena hanya akan membuat tanaman stess kemudian layu.
Arah penyemprotan juga sebaikanya ke belakang daun, atau semprot dari bawah bukan dari atas. Hal ini dilakukan karena stomata daun aglonema terletak di bawah.
3. Pemilihan pot yang salah
Seusaikan ukuran pot yang akan digunakan dengan ukuran aglonema.
Beberapa pemula justu menggunakan pot besar untuk aglonema berukuran kecil supaya terlihat cantik.
Padalah, pemilihan pot besar ini justu membuat pertumbuhan aglonema terganggu.
Tempatkanlah aglonema kecil pada pot kecil, lalu pindahkan mereka pada pot besar ketika mereka juga sudah tumbuh besar
4. Penyiraman aglonema berlebihan
Tidak sedikit dari pemula yang menyiram aglonema hingga membuat banjir di bagian bawah. Hal ini menjadi kesalahan pemula merawat aglonema yang paling sering terjadi.
Padahal, pada aglonema sendiri penyiraman cukup dilakukan dengan membasahi bagian dari media tanam, supaya nutrisi media tanam tidak terbuang dengan air yang membanjiri bagian bawah.
Selain itu penyiraman cukup dilakukan 3 hari sekali atau jika cuaca cukup panas, maka penyiraman dapat dilakukan dua hari sekali.
Apabila Anda ingin mencoba merawat aglonema, hindari kesalahan tersebut supaya aglonema dapat tumbuh dengan subur
(Hillary Sekar Pawestri)
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
Terkini
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!