Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Senin, 09 Agustus 2021 | 08:30 WIB
Rocky Gerung. (Suara.com/Novian)

SuaraBekaci.id - Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Ali Mochtar Ngabalin cibir Rocky Gerung. Bahkan Rocky Gerung sebut otak dan hati Rocky gerung korslet.

Ngabalin terbuka menyerang pribadi Rocky melalui akun media sosial pribadinya.

“Kita doakan profesor abal-abal yang tukang nyinyir ini semoga cepat menikah dan berkeluarga. (Sebab) dengan begitu, dia akan sehat dan waras,” tulis Ngabalin dengan menyertakan video yang menampilkan wajah Rocky Gerung.

Rocky Gerung dan Jokowi (Instagram @jokowi)

Ngabalin menilai Rocky Gerung memang dikenal sebagai sosok yang kerap nyinyir kepada lawan politiknya—termasuk ke Presiden Jokowi maupun dirinya sendiri. Itulah mengapa, dia meminta masyarakat memaafkan perilaku Rocky Gerung yang menurutnya sama sekali tak beradab.

Baca Juga: Petisi Desak Presiden Pecat Firli Bahuri, Ali Mochtar Ngabalin : Presiden Jokowi Sibuk

“Sementara kita harus maafkan dia karena otak dan hatinya ada beberapa saluran yang putus dan korslet. Makanya enggak tenang kalau dia enggak nyinyir,” pintanya.

Mengapa Ngabalin serang Rocky Gerung di medsos?

Tenaga Ahli Kantor Staf Kepresidenan (KSP), Ali Mochtar Ngabalin usai bertakziah ke rumah duka almahum eks Jubir Presiden, Wimar Witoelar di kawasan Cilandak, Jaksel. (Suara.com/Yauma)

Ada anggapan bahwa tulisan Ngabalin kurang pantas lantaran menyinggung ranah pribadi seseorang.

Namun, dia mengklaim, keputusannya mengunggah hal tersebut di media sosial bukannya tanpa alasan.

“Saya itu dibilang Adimakadungu. Itu artinya ada yang korslet gitu, kenapa korslet karena tadi, terjadi dalam diri dia itu apa yang disebut dengan personality disorder. Ada gangguan pribadi atau sering disebut bipolar,” terangnya.

Baca Juga: Sebut Rocky Gerung Nyinyir, Ali Ngabalin: Kita Doakan Profesor Abal-abal Cepat Nikah

Lebih jauh, Ngabalin menyebut semua hal tentang pemerintah salah di mata Rocky Gerung, termasuk dirinya yang mengaku disebut dungu.

Ngabalin juga geram lantaran ‘wajahnya’ selalu dijadikan indikator keberantakannya istana.

“Tidak ada yang benar dan baik yang dilakukan oleh pemerintah, semuanya salah dan berantakan. Presiden Jokowi dibilang dungu, saya dibilang Adimakadungu,” kata Ngabalin.

Load More